Final Liga Champions Real Madrid vs Liverpool: Salah Termotivasi Usai Kalah dari City dan Los Blancos

- 26 Mei 2022, 07:31 WIB
Mohammed Salah saat konferensi pers Final Liga Champions Eropa
Mohammed Salah saat konferensi pers Final Liga Champions Eropa /Instagram @mosalah

FLORES TERKINI – Final Liga Champions musim 2021-2022 akan digelar di Stadion Stade de France, Paris, Minggu 29 Mei 2022 dini hari WIB.

Jelang pertandingan final tersebut, striker Liverpool, Mohamed Salah, mengatakan bahwa dirinya memiliki motivasi tambahan untuk memenangkan trofi Liga Champions itu.

Pertandingan tersebut bisa dijadikan semacam momentum balas dendam bagi Liverpool atas kekalahan dari Real Madrid pada partai puncak Liga Champions musim 2017-2018.

Baca Juga: Trailer Cinta Setelah Cinta Kamis 26 Mei 2022: Sensasi Bercinta dengan Starla, Nico Terbayang Wajah Ayu

Kala itu Liverpool dipaksa bertekuk lutut dari Real Madrid dengan skor 1-3 di Stadion NSK Olimpisky, Ukraina, Minggu 27 Mei 2018 dini hari WIB.

Kekalahan tersebut menciptakan momen buruk bagi Liverpool dan juga buat Mohamed Salah.

Mohamed Salah, yang pada musim itu tengah tampil cemerlang bersama Liverpool dengan raihan 52 gol dan 44 assist, harus ditarik keluar pada menit ke-30.

Baca Juga: Hasil Sidang Kasus Randy Badjideh: Saksi Security BPK Akui Ada Mobil Rental Diantar ke Kantor BPK NTT

Dia mengalami cedera bahu usai melakukan duel dengan Sergio Ramos.

Mengenang kejadian memilukan itu, Mohamed Salah mengatakan bahwa dirinya sangat termotivasi saat kembali melawan Real Madrid dalam pertandingan final Liga Champions 2021-2022.

Ditambah lagi dengan pasukan Juergen Klopp yang juga baru dibuat kecewa usai kalah dari Manchester City dalam persaingan gelar juara Liga Inggris.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cinta Hari Ini 26 Mei 2022 Aries, Taurus, Gemini: Bawa Hubungan Anda ke Tingkat Berikutnya

Liverpool sejatinya berhasil menang 3-1 atas Wolverhampton Wanderers dalam laga pamungkas Liga Inggris 2021-2022.

Namun, Manchester City yang saat itu menjadi rival Liverpool di papan klasemen juga memetik kemenangan 3-2 secara dramatis atas Aston Villa.

Dengan hasil tersebut, Liverpool harus mengakhiri musim ini dengan berada pada urutan kedua klasemen.

Baca Juga: Semakin Lengket! Ayu Malah Mengancam akan Memberitahu Starla Tentang Perselingkuhannya dengan Niko

"Saya sangat termotivasi. Saya pikir setelah apa yang terjadi dengan Real Madrid terakhir kali, dan juga apa yang terjadi pada hari Minggu (di Liga Inggris), semua pemain termotivasi untuk memenangi Liga Champions,” tutur Mo Salah dilansir dari laman resmi Liverpool.

Mohamed Salah kembali mengatakan bahwa trofi Liga Champions ini sangat luar biasa bagi dirinya dan Liverpool. Olehnya mereka akan berjuang habis-habisan untuk mendapatkan gelar itu.

"Sebab (Liga Champions) seperti trofi yang luar biasa bagi kami. Saya pikir setiap musim kami berjuang untuk mendapatkan itu," lanjutnya.

Baca Juga: Sidang Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak, Saksi Akui Menjemput Astri, Arca: Korban Saat Itu Membawa Tas Tenteng

Sebelum mengakhiri pernyataannya, Salah kembali mengatakan tekad itu semenjak ia bergabung dengan Liverpool.

"Sejak saya datang ke sini (Liverpool), saya pikir semua pemain bersemangat untuk meraihnya," tutup Salah.***

Editor: Max Werang

Sumber: Liverpool FC


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x