Bangga dengan Para Penenun di Flores Timur, Ini yang Dikatakan Gubernur NTT Viktor Laiskodat

9 April 2022, 18:14 WIB
Seorang ibu di Flores Timur sedang merangkai tenunannya. /Max Werang/FLORES TERKINI/

FLORES TERKINI - Gubernur Nusa Tenggara Timur, Viktor Bungtilu Laiskodat dalam agenda kerjanya di hari kedua menyambangi Kabupaten Flores Timur, Jumat 8 April 2022.

Dalam agenda kunjungan kerjanya di "Nusa Bunga" ini, ia berada di tengah-tengah masyarakat Desa Riangkemie, Kecamatan Ile Mandiri.

Pada kesempatan itu, Gubernur bersama rombongan menyempatkan diri mengunjungi Sentra Tenun di Desa Riangkemie.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Besok Minggu, 10 April 2022 Aries, Taurus, dan Gemini: Waktunya untuk Menikmati Cinta

Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat mengungkapkan betapa dirinya bangga dengan karya penenun yang berada di desa tersebut.

Viktor pun kemudian menyebutkan bahwa hasil tenunan para penenun di NTT pada umumnya dan Flores Timur pada khususnya adalah sebuah karya intelektual yang patutnya dihargai secara terus-menerus.

Bagi orang nomor satu di NTT itu, karya intelektual yang dituangkan secara spontan dalam proses menenun itu menandakan kemajuan intelektual yang sangat luar biasa.

Baca Juga: Jadwal Acara dan Live Streaming tvOne 9 April 2022, Saksikan Ayat Ayat Santri dan One Pride MMA

Ia pun kemudian membandingkan produk fashion moderen yang mana sebelumnya harus menggunakan pola gambar untuk menghasilkan sebuah karya.

Namun bagi penenun di NTT, termasuk di Desa Riangkemie ini, kaum ibu hanya melihat bahan dan memberikan motif sebelum menenun dan pada akhirnya menghasilkan kain tenun yang luar biasa.

"Orang lain ketika mau menghasilkan sebuah produk fashion terlebih dahulu menggunakan pola, gambar dan lain sebagaianya. Tetapi mama-mama kita di NTT, termasuk di sini, di Riangkemie Flores Timur ini, tinggal lihat bahan, taruh benang, kemudian menenun, dan jadilah kain tenun dengan sekian banyak tampilan motif. Inilah karya intelektual mama-mama Flotim, dan mama-mama NTT kita," ujar Gubernur NTT.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Besok Minggu, 10 April 2022 Cancer, Leo, dan Virgo: Jangan Menjadi Budak Pada Siapapun

Tak lupa pula, Gubernur VBL memberikan penghormatan kepada karya penenun yang dikatakannya sebagai karya intelektual itu.

"Dan saya sangat menghormati karya intelektual itu, karena melewati proses yang sangat luar biasa,” ungkap VBL.

Semua ungkapan yang disampaikan oleh Gubernur NTT ini pada saat ia sedang melihat secara langsung atraksi ibu-ibu di Desa Riangkemie yang sedang menenun di sentra tenun.

Baca Juga: Mau Ikut Test CPNS 2022? Siapkan Hal-hal Ini dari Sekarang Sebelum Pendaftaran Dibuka

Terpesona pada hasil tenunan yang terpajang di kawasan tersebut, Gubernur Viktor Laiskodat tak henti-hentinya memaknai apa yang disaksikannya itu sebagai sebuah karya intelektual.

"Saya memaknai kain tenun hasil tenunan ibu-ibu kita ini sebagai sebuah karya intelektual. Motifnya seperti apa, pilihan benangnya, nanti harus dibuat bagaimana, caranya bagaimana sehingga bisa pas dengan ukurannya, itu semua dengan sendirinya keluar dari otak mereka," sambungnya.

Lebih lanjut dikatakannya, imajinasi spontanitas mana-mana penenun langsung dituangkan pada saat proses menenun.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Besok Minggu, 10 April 2022 Libra, Scorpio, dan Sagitarius: Hari Penuh Energi dan Vitalitas

"Imajinasi spontanitas yang langsung dituangkan mereka pada proses menenun! Saya selalu memaknai sebagai kedahsyatan karya inteletualitas mama-mama kita!” ujarnya takjub.

Kepada para penenun di Riangkemie, Viktor Laiskodat pun mengabarkan bahwa sejumlah kain tenun NTT sudah go internasional, dipakai pada ajang fashion show tingkat dunia.

"Sudah dua kali bahkan lebih, kain tenun NTT masuk dalam fashion show tingkat dunia, seperti di New York dan fashion show tingkat dunia di negara lainya," ucapnya memberikan semangat kepada para ibu di Desa Riangkemie.***

Editor: Max Werang

Tags

Terkini

Terpopuler