Lampaui Proses Panjang, Vihara Dhamma Manggala Senilai Rp2,5 M Resmi Dibangun di Maumere

29 Februari 2024, 08:50 WIB
Momen peletakan batu pertama pembangunan Vihara Dhamma Manggala di Maumere, Rabu (28/02/2024). /Irma Roswita/FLORESTERKINI.com

FLORESTERKINI.com – Pembangunan tempat ibadah untuk umat Budha di Maumere, Vihara Dhamma Manggala, mulai dikerjakan. Hal ini ditandai dengan ritual peletakan batu pertama pada Rabu, 28 Februari 2024.

Adapun Vihara Dhamma Manggala berlokasi di belakang Kantor BPJS Kesehatan Maumere, Kelurahan Kota Uneng, Kecamatan Alok, Kabupaten Sikka, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

Ketua Yayasan Dhamma Manggala Maumere, Putu Sumadi, dalam sambutannya saat acara itu mengatakan, lahan pembangunan Vihara tersebut adalah aset pemerintah daerah yang telah dihibahkan kepada pihaknya, meskipun melewati proses yang cukup panjang. Pembangunan ini membutuhkan biaya senilai Rp2,5 miliar.

Baca Juga: Sempat Gagal Lelang, RS Pratama Solor Kini Sudah Masuk dalam Tahap Tender

“Kami melakukan pembangunan Vihara ini terdiri dari dua lantai. Lantai pertama digunakan untuk ibadah, dan lantai lantai untuk lembaga pendidikan non formal berupa sekolah Minggu untuk pembekalan anak-anak belajar pendidikan agama Budha,” ucap putu.

Putu juga mengaku mendapat bantuan dari pemerintah melalui Direktorat Bimbingan Masyarakat (Bimmas) Budha Kementerian Agama Provinsi NTT, sebesar Rp500 juta, dan juga dari beberapa donatur.

Penjabat Bupati Sikka Alfin Parera saat melakukan peletakan batu pertama pembangunan Vihara Dhamma Manggala di Maumere, Rabu (28/02/2024).// Irma Roswita/FLORESTERKINI.com

Penjabat Bupati Sikka, Adrianus Firminus Parera, SE, M.Si., dalam sambutan mengatakan bahwa pemerintah mendukung proses pembangunan Vihara Dhamma Manggala. Ia berharap, rumah ibadah itu nantinya bermanfaat bagi umat Budha di Maumere.

“Lahan pembangunan Vihara Dhamma Manggala ini adalah aset daerah yang dihibakan kepada Yayasan Dhamma Manggala, walaupun prosesnya yang cukup panjang. Syukur, atas niat baik, akhirnya hari ini pembangunan Vihara Dhamma Manggala terlaksana, dan pentingnya menjaga toleransi umat beragama di Kabupaten Sikka ini,” ungkapnya.

Baca Juga: KABAR GEMBIRA! Pokemon Trading Card Game Pocket Segera Tersedia untuk Android dan iOS!

Sementara itu, Ketua umum Sanghanayaka Sangha Teravada Indonesia, Yang Mulia Sri Subhapanno, menilai bahwa Kota Maumere adalah kota toleransi yang menjunjung tinggi kerukunan antarumat beragama.

Ia juga berharap, pembangunan Vihara Dhamma Manggala ini cepat terselesaikan sehingga dapat digunakan sesuai peruntukkannya.

Hadir pada acara peletakan batu pertama  itu di antaranya Penjabat Bupati Sikka Adrianus Firminus Parera, Ketua Umum Sanghanayaka Sangga Teravada Indonesia Yang Mulia Sri Subhapano Mahatera, para pimpinan Vihara, Ketua Yayasan Vihara Dhamma Manggala Maumere Putu Sumadi, dan sejumlah tamu undangan lainnya.***

Editor: Ade Riberu

Tags

Terkini

Terpopuler