Renungan Katolik Pesta Keluarga Kudus Minggu, 31 Desember 2023: Menjadi Anggota Keluarga Allah Karena Iman

- 30 Desember 2023, 10:38 WIB
Renungan Katolik Pesta Keluarga Kudus Nazaret, Minggu, 31 Desember 2023.
Renungan Katolik Pesta Keluarga Kudus Nazaret, Minggu, 31 Desember 2023. /Kolase Foto FLORESTERKINI.com/Ade Riberu/YouTube Renungan Pagi Nuel Nuwa

FLORESTERKINI.com – Berikut Renungan Katolik Pesta Keluarga Kudus yang pada tahun ini jatuh pada hari Minggu, 31 Desember 2023, di mana umat Katolik diajak untuk bersama-sama menjadi anggota keluarga Allah dalam iman.

Sebelumnya, kita akan terlebih dahulu diperdengarkan dengan Bacaan Kitab Suci dari Kitab Kejadian 15:1-6; 21:1-3, Surat Ibrani 11:8-19, dan Injil Lukas 2:22-40.

Saudari-Saudara terkasih! Tuhan berjanji kepada Abraham, bahwa ia akan mendapat keturunan sebanyak bintang di langit dan pasir di pantai laut. Tetapi sampai umur 100 tahun, Abraham dan Sara belum mendapat seorang anak.

Baca Juga: Bukan Cuma Pulau Komodo! Ini 10 Tempat yang Wajib Dikunjungi Saat Berwisata ke Labuan Bajo, Bakal Betah Deh!

Toh, Abraham tetap teguh beriman, dan akhirnya mereka mendapat seorang anak laki-laki: ISHAK. Nama Ishak artinya "tertawa". Kelahirannya membuat Sara tertawa bahagia, dan kemah Abraham diliputi cahaya sukacita. Namun justru anak kesayangan inilah yang akhirnya diminta oleh Tuhan untuk dikurbankan. Sekali lagi, Abraham lulus dalam ujian iman yang berat ini.

Dengan demikian, Abraham pun menjadi Bapa Kaum Beriman. Ia menjadi bapa banyak bangsa bukan berdasarkan hubungan darah-daging, melainkan iman.

Dalam nas Injil Lukas, Maria dan Yosef mempersembahkan Yesus sebagai Putra Sulung kepada Allah. Namun dari keabadian Yesus adalah Putra Kekal Allah yang kini diberikan Bapa Surgawi sebagai tanda Kasih-Nya untuk penebusan manusia.

Baca Juga: Voicing and Bugis People in Maumere, Menelusur Sisi Lain dari Kampung Wuring di Sikka

"Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini sehingga Ia mengaruniakan Anak-Nya yang tunggal ... bukan untuk menghakimi dunia melainkan untuk menyelamatkannya oleh Dia" (Yoh 3:16a dan 17b).

Halaman:

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x