Jual Film Bajakan Korea Selatan, Pria Ini Dieksekusi Mati oleh Kim Jong Un

- 31 Mei 2021, 10:14 WIB
Ilustrasi hukuman mati. Sebuah sumber mengatakan kalau Lee meninggal dunia setelah dihujani 12 tembakan dari regu tembak yang disiapkan dalam eksekusi tersebut.
Ilustrasi hukuman mati. Sebuah sumber mengatakan kalau Lee meninggal dunia setelah dihujani 12 tembakan dari regu tembak yang disiapkan dalam eksekusi tersebut. /Pixabay/Philippfalkenhagen/

FLORES TERKINI - Bagi banyak orang, pemerintahan Korea Utara dinilai cukup kejam. Kabar terbaru yang memperkuat penilaian ini adalah dieksekusinya seorang pria karena ketahuan menjual film bajakan Korea Selatan.

Pria bernama Lee ini ternyata merupakan seorang kepala di Komisi Manajemen Pertanian Wonsan. Kota ini merupakan kota pelabuhan sekaligus merupakan basis militer Korea Utara.

Dalam pemberitaan, Lee ditangkap setelah seorang informan melaporkan aktifitas Lee yang menjual kaset bajakan yang semuanya berisi film-film dan musik bajakan asal Korsel.

Baca Juga: Amerika dan China Saling Serang Asal-usul Virus Corona, Ini Buktinya

Untuk diketahui, Korea Utara memang menerapkan aturan ketat untuk hal-hal yang berbau Korea Selatan.

Siapapun yang kedapatan menjual atau mengedarkan hal-hal yang berbau Korea Selatan akan mendapatkan hukuman.

Memang penjualan barang-barang bajakan itu dilarang di hampir seluruh dunia. Tapi menghukum karena ada nama Korea Selatannya juga tidak dibenarkan.

Baca Juga: Israel Sukses Sembuhkan 10 Pasien Covid-19 Tingkat Akut dengan Obat Buatan Sendiri

Tapi mau bagaimana, hukum dan aturan yang berlaku di sana sudah seperti itu. Tidak ada negara lain yang bisa ikut campur ke dalamnya.

Halaman:

Editor: Eto Kwuta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah