VIRAL! Perempuan Asal Amanatun-NTT Ini Jadi Calon Wali Kota Darwin, Australia

- 13 Agustus 2021, 07:48 WIB
Amye Un, perempuan asal NTT yang kini menjadi calon wali kota Darwin, Australia.
Amye Un, perempuan asal NTT yang kini menjadi calon wali kota Darwin, Australia. /Instagram.com/@pinterpolitik/

FLORES TERKINI – Seorang perempuan yang berasal dari daerah pedalaman, tepatnya dari Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), dikabarkan menjadi calon wali kota di Darwin, Australia.

Perempuan yang diketahui bernama Amye Un (60) ini akan maju bertarung untuk menjadi salah satu wali kota terbaik di Kota Darwin Nothern Territory, Australia, dalam pemilihan Kepala Daerah dari jalur indenpenden.

Dalam proses pemilihan umum nantinya, Amye Un akan bersaing dengan lima pasangan calon wali kota lainnya.

Baca Juga: Jelang HUT RI ke-76, Pengusaha di Flores Timur Bakal Beri Minuman Gratis Bagi Pembeli Berusia 17 Tahun

Amye Un maju lewat jalur indenpenden, setelah mendapatkan dukungan dari warga setempat.

Wanita berdarah Timor Tengah Selatan, tepatnya dari daerah pedalaman Amanatun ini telah resmi menjadi warga negara Australia sejak tahun 1998, setelah menikah dengan pria yang berasal dari Australia.

Dalam sebuah unggahan di Instragram, @pinterpolitik, dituliskan bahwa Amye Un adalah salah satu wanita pertama yang berasal dari Indonesia yang bertarung dalam kancah politik di Australia.

Baca Juga: Vaksinasi Covid-19 di Flores Timur Masih Jauh dari Target, Bupati Flotim: Desember 2021 akan Terpenuhi

“Wih, orang asal Indonesia pertama di politik Australia,” bunyi tulisan tersebut.

Halaman:

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x