VIRAL! Perempuan Asal Amanatun-NTT Ini Jadi Calon Wali Kota Darwin, Australia

- 13 Agustus 2021, 07:48 WIB
Amye Un, perempuan asal NTT yang kini menjadi calon wali kota Darwin, Australia.
Amye Un, perempuan asal NTT yang kini menjadi calon wali kota Darwin, Australia. /Instagram.com/@pinterpolitik/

Amye Un mengatakan alasannya maju melalui jalur indenpenden atau perseorangan dan tidak mau maju dari partai politik, lantaran jika berada pada jalur politik maka banyak aspirasi masyarakat menengah ke bawah yang tidak akan tersalurkan dengan baik.

Profil singkat Amye Un.
Profil singkat Amye Un.

“Protes dari masyarakat, kalau melalui partai politik tidak seluruhnya disampaikan ke Parlemen, kalau indenpenden, kita bisa sampaikan apa saja yang diinginkan rakyat,” ujar Amye Un seperti yang tertera dalam unggahan @pintarpolitik.

Baca Juga: Covid-19 di Flores Timur Menurun, Bupati Flotim: Peluang ke PPKM Level 2 Sangat Terbuka

Melalui beberapa informasi yang beredar di media sosial, secara khusus Facebook dengan nama pengguna Amye Un Lord Mayor 2021, diketahui bahwa Amye Un adalah alumni dari SMEA Pembina Negeri Kupang dan bekerja sebagai wiraswata.

Dalam pekerjaannya menjadi seorang wiraswata, Amye Un bergelut di bidang usaha kuliner di Darwin, dengan nama Laksa House Warung Ibu Amye.

Wanita asal NTT, Indonesia, tersebut menjual beberapa makanan khas Indonesia di Darwin, Australia, seperti ayam bakar, sate ayam, bakso, dan sup buntut.***

Halaman:

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah