Sampai Besok di NTT! Waspadai Dampak Gelombang Equatorial Rossby di Sejumlah Wilayah Ini

- 27 April 2023, 07:27 WIB
Ilustrasi hujan lebat dan angin kencang sebagai dampak dari gelombang equatorial Rossby.
Ilustrasi hujan lebat dan angin kencang sebagai dampak dari gelombang equatorial Rossby. /BMKG

FLORES TERKINI – Gelombang equatorial Rossby diprakirakan akan melanda sejumlah wilayah di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) hingga besok, Jumat, 28 April 2023.

Menurut prediksi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), hal ini berlaku dari tanggal 26 sampai 28 April 2023.

BMKG menjelaskan, gelombang equatorial Rossby tersebut berpotensi memicu hujan dan angin di sejumlah wilayah di NTT. Karena itu, masyarakat diimbau agar lebih waspada.

Baca Juga: Didesak Dicopot dari Jabatannya, Kapolres Nagekeo AKBP Yudha Pranata: Saya Siap!

"Waspadai potensi hujan ringan hingga hujan deras serta angin kencang akibat aktifnya gelombang equatorial Rossby yang dapat memicu terjadinya bencana hidrometeorologi di wilayah ini (NTT, red)," kata Kepala Stasiun Meteorologi El Tari Kupang BMKG, Agung Sudiono Abadi, pada Rabu, 26 April 2023, seperti dilansir Flores Terkini dari ANTARA.

Agung menjelaskan, aktifnya gelombang equatorial Rossby didukung adanya daerah pertemuan angin dan kondisi labilitas lokal yang cukup kuat, serta suhu muka laut yang masih cukup hangat meningkatkan pertumbuhan awan hujan (konvektif).

Adapun sejumlah wilayah di NTT yang diprakirakan bakal turun hujan ringan hingga deras sebagai dampak dari aktifnya gelombang equatorial Rossby adalah Kabupaten Alor, Flores Timur, Belu, Malaka, Timor Tengah Selatan, dan Kupang.

Baca Juga: WAG ‘Kaisar Hitam’ Bentukan AKBP Yudha Dinilai Timbulkan Kegaduhan, GMNI Minta Kapolres Nagekeo Dicopot

Halaman:

Editor: Ade Riberu

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x