824 Personel Polda NTT Disiapkan Kawal Distribusi Logistik Pemilu

- 1 Februari 2024, 16:56 WIB
Ilustrasi logistik Pemilu 2024.
Ilustrasi logistik Pemilu 2024. /

FLORESTERKINI.com – Sebanyak 824 personel polisi dari Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Timur (Polda NTT) siap diterjunkan untuk melakukan pengawalan terhadap proses pendistribusian logistik pemilu di sejumlah kabupaten/kota yang ada di Provinsi NTT.

Kepala Bidang (Kabid) Humas Polda NTT Kombes Pol Ariasandy di Kupang, Sabtu, 27 Januari 2024 lalu mengatakan, proses pengawalan distribusi logistik yang dilakukan oleh pihak kepolisian merupakan komitmen serta upaya mempelancar pelaksanaan pemilu di seluruh daerah di NTT.

“Ini demi kelancaran dan keamanan dari logistik yang didistribusikan,” ujarnya, seperti dikutip FLORESTERKINI.com dari ANTARA, Kamis, 1 Februari 2024.

Baca Juga: Pemberdayaan Petani Kayu Manis di Kalimantan, Inovasi Pengolahan untuk Minuman Berkhasiat

Dia menuturkan, sejauh ini pihaknya masih sebatas membantu pengawalan distribusi logistik dari bandara El Tari Kupang untuk diamankan sementara ke Kantor KPU NTT sebelum didistribusikan lanjut ke kabupaten-kabupaten.

Sedangkan untuk proses distribusi selanjutnya ke KPU kabupaten hingga ke Tempat Pemungutan Suara (TPS), kata Ariasandy, pihaknya menugaskan sebagian personel yang ada ditambahkan dengan beberapa personel yang sudah disiapkan oleh masing-masing Polres.

"Di setiap tahapan ada personel kita yang disiapkan untuk melakukan pengamanan agar berjalan aman Pemilu di NTT," kata dia.

Baca Juga: KPU Flores Timur Bakal Libatkan Pihak Ketiga Distribusikan Logistik Pemilu ke 3 Pulau, Begini Skemanya!

Sementara itu, Kepala sub Satgas Pam Objek Penting Polda NTT Ipda Rikardus Allen Farchi menyebut, pihaknya telah mengawal kedatangan serta pengantaran logistik Pemilu ke kantor KPU NTT pada Jumat, 26 Januari 2024.

Halaman:

Editor: Ade Riberu

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x