SELAMAT! Dana Hibah Senilai Rp538,9 Miliar Siap Sejahterakan 81 Ribu Guru Honorer Sekolah Swasta dan PAUD

6 April 2022, 17:38 WIB
Dana Hibah Senilai Rp538,9 Miliar Guru Honorer dan PAUD /Kolase Foto: Instagram @aniesbaswedan

FLORES TERKINI - Di tengah hingar bingar isu tenaga honorer bakal ditiadakan tahun 2022, ada kabar baik untuk 81 Ribu Guru Honorer Sekolah Swasta dan PAUD.

Sebagai upaya mensejahterakan guru honorer di Ibu Kota, Gubernur Anies Baswedan justru mengabarkan ada kenaikan dana hibah sebesar 10% untuk para guru honorer.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut bahwa untuk tahun 2022, anggaran dana hibah pemerintah provinsi (Pemprov) melalui Dinas Pendidikan DKI Jakarta telah dinaikkan sebesar 10%.

Baca Juga: Tidak Lagi Dirapel, Segini Besaran Gaji Kepala Desa Terbaru 2022: Mulai Dibayarkan Setiap Bulan Tahun Ini

Dana hibah yang dinaikan dari dari Rp489,9 miliar menjadi Rp538,9 miliar tersebut diperuntukkan bagi 81 ribu guru honorer sekolah swasta dan PAUD se-DKI Jakarta.

"Tahun ini, DKI Jakarta menaikkan dana hibah sebesar (10%) dari Rp489,9 miliar menjadi Rp538,9 miliar yang diperuntukkan bagi 81 ribu guru honorer sekolah swasta dan PAUD," kata Anies melalui akun Instagram resminya, @aniesbaswedan, Jumat 18 Maret 2022.

Dalam unggahannya tersebut, Gubernur DKI Jakarta ini berharap semoga dengan kenaikan dana hibah ini mampu memicu semangat para tenaga honorer dan Guru PAUD, dan juga bisa memberikan kesejahteraan pada mereka.

Baca Juga: Menko Airlangga Hartanto Ungkap BLT UMKM Rp600 Ribu Berlanjut, Kapan Direalisasi?

"Diharapkan melalui dana hibah tersebut dapat mensejahterakan dan terus memotivasi para tenaga pendidik untuk berupaya meningkatkan kompetensi dalam mengajar, sehingga dapat melahirkan generasi penerus bangsa yang hebat serta berbudi pekerti luhur," jelasnya.

Dalam Konferensi Kerja Provinsi II PGRI DKI Jakarta beberapa waktu lalu Gubernur Anies mengatakan bahwa guru memiliki peranan yang sangat penting dan strategis dalam menjalankan sistem pendidikan.

Oleh karena itu, PGRI dengan sekian banyak anggotanya diharapkan untuk terus mengembangkan diri. Dengan demikian, mereka akan menjadi tenaga pendidik yang mampu menghasilkan sumber daya manusia yang berkualitas.

Baca Juga: Dibuka 9 April 2022, Berikut Jadwal Lengkap Pelaksanaan Seleksi Penerimaan Calon Praja IPDN Tahun 2022

Orang nomor satu di Ibu Kota ini juga berterima kasih dengan pemberian Anugerah Dwija Praja Nugraha dari PGRI kepada Pemprov DKI.

Penghargaan ini, menurut Anies akan menjadi komitmen dan pemicu semangat mereka dalam menjalankan dan melahirkan pendidikan berkualitas.

"Bagi kami, anugerah tersebut adalah anugerah yang diberikan kepada masyarakat Jakarta yang telah bahu membahu untuk mencapai satu misi yaitu dalam mewujudkan masyarakat Jakarta yang Sejahtera Lahir dan Batin," kata Anies Baswedan.***

Editor: Ancis Ama

Sumber: Instagram Anies Baswedan

Tags

Terkini

Terpopuler