Timnas Indonesia Naik 4 Peringkat Ranking FIFA 2022, Imbas Lolos ke Piala Asia 2023

- 24 Juni 2022, 09:00 WIB
Pemain Timnas Indonesia Marc Klok berjibaku dengan pemain Bangladesh dalam laga FIFA Match Day beberapa waktu lalu.
Pemain Timnas Indonesia Marc Klok berjibaku dengan pemain Bangladesh dalam laga FIFA Match Day beberapa waktu lalu. /pssi.org

Tujuh gol Skuat Garuda itu diborong Dimas Drajad (6’), Witan Sulaeman (43’ dan 81’), Fachruddin Aryanto (54’), Saddil Ramdani (55’), Elkan Baggott (80’), dan Marselino Ferdinan (90’).

Indonesia lolos ke Piala Asia 2023 setelah finis sebagai runner-up Grup A dengan 6 poin dari 3 laga, mendampingi Yordania (9 poin) yang menang 3-0 atas Kuwait.

Baca Juga: Imbas Honorer Dihapus pada November 2023, Penjabat Bupati Flotim Larang Rekrut Pegawai Non ASN

Skuad Garuda menempati posisi kedua runner-up terbaik, di bawah Kyrgyzstan (7 poin). Di bawah Indonesia ada Malaysia (+4), Thailand (+4), dan Hong Kong (0) yang mengoleksi 6 poin juga, namun kalah selisih gol dari Indonesia (+7).

Sedangkan dua kemenangan di Kualifikasi Piala Asia 2023 itu lantas menghasilkan tambahan 17,58 poin dalam perhitungan ranking FIFA 2022, hingga membawa Timnas Indonesia naik empat peringkat.

Sementara koleksi poin Timnas Indonesia yang sebelumnya 1001,61 pada penghitungan periode Maret silam, kini menjadi 1019,19 poin.

Baca Juga: RENUNGAN HARIAN KATOLIK Jumat 24 Juni 2022: Mari Bersukacitalah Bersama Aku

Kenaikan posisi itu membawa Indonesia menggeser dua negara Asia Tenggara lain yakni Singapura dan Myanmar.

Bahkan, kedua negara itu malah kehilangan poin pada penghitungan terbaru. Singapura kehilangan 7,52 poin, sementara Myanmar lebih parah yakni 32,65.

Selain itu, jarak Indonesia dengan beberapa negara di atas tidak terlalu jauh. Di posisi 154, ada Timnas Afghanistan dengan raihan 1023,04 poin. Dua posisi di atasnya, yakni Timnas Yaman, hanya mengumpulkan 1023,52 poin.

Halaman:

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah