Gelar Rapat Pleno Paroki Ritaebang, Ketua DPP: Mawar Itu Ada Durinya

- 17 Maret 2024, 14:22 WIB
Rapat Pleno DPP Ritaebang, Solor Barat.
Rapat Pleno DPP Ritaebang, Solor Barat. /Max Wr/FLORESTERKINI.com

“Pelayanan rutin iman umat ini sesungguhnya bagaikan air segar dan sejuk mengalir dan terus membasahi serta menyegarkan ladang hati semua umat dalam paroki ini," terang Pater Dan SVD.

Sebelum mengakhiri sambutannya, Pater Dan SVD menambahkan terkait dengan keuangan. Baginya, uang bukanlah tujuan, tetapi sebuah sarana yang membantu kita dalam bermisi.

"Mencermati begitu banyak kendala, ketunggakan dan kesulitan maka hal ini perlu dan urgen dalam pleno ini harus mendapat perhatian serius," tegas Pastor Paroki Ritaebang.

Baca Juga: Sudah 20 Tahun Menanti! PLTP Atadei di Kabupaten Lembata Siap Menerangi Masyarakat dengan Energi Terbarukan

Dirinya kembali mengatakan bahwa perlu adanya pembaruan komitmen untuk dapat menemukan solusi terbaik terkait dengan urusan keuangan ini.

Adapun Paroki Ritaebang memiliki enam stasi dan tiga sub stasi, yakni Stasi Kristus Raja Lamaole, Stasi St. Yusuf Pekerja Lamawohong, Stasi Hati Kudus Yesus Kalelu, Stasi St. Gabriel Tanahlein dan Sub Stasi Mateus Lamawolo.

Kemudian Stasi St. Andreas Lewolein dan sub Stasi St. Yosef Freinademetz Tanahedang, dan Stasi Yohanes Pembaptis Ritaebang dan sub Stasi Antonius Riangsunge.***

Halaman:

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x