Prosesi Logu Senhor Warisan Portugis di Sikka Siap Digelar, Bakal Dipimpin Langsung oleh Uskup Maumere

- 25 Maret 2024, 20:56 WIB
Prosesi Logu Senhor di Paroki Santu Ignatius Loyola Sikka.
Prosesi Logu Senhor di Paroki Santu Ignatius Loyola Sikka. /Dok. Umat Paroki

FLORESTERKINI.com – Prosesi Logu Senhor di Kabupaten Sikka, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), akan kembali digelar tahun ini sebagaimana tahun-tahun sebelumnya. Hal ini telah dikonfirmasi oleh Ketua Panitia Penyelenggara, Redemptus Wilhelmus Ora, Minggu, 24 Maret 2024.

Redemptus mengatakan, saat ini Panitia Prosesi Logu Senhor Paroki Santu Ignatius Loyola Sikka sebagai penyelenggara sedang melaksanakan berbagai persiapan menjelang gelaran tradisi warisan Portugis tersebut.

Ia menjelaskan, di tahun ini, Logu Senhor yang menjadi salah satu bagian dari perayaan Jumat Agung itu akan digelar pada Jumat, 29 Maret 2024.

Baca Juga: Mahasiswa Universitas Negeri di Indonesia Magang di Kebun Kopi Kenarikun Nilo-Sikka

Lebih lanjut kata dia, Logu Senhor dalam bahasa Sikka Krowe disebut Sexta Vera. Tradisi ini rutin dilakukan setiap tahun oleh umat Katolik Keuskupan Maumere di Kampung Sikka, Kecamatan Lela, khususnya pada hari Jumat Agung dalam masa Pekan Suci menjelang Paskah.

Dalam pelaksanaannya, prosesi dilakukan dengan mengunjungi tiga armida, di mana umat berarak bersama Salib Senhor yang diusung oleh petugas, sambil membawa lilin yang bernyala di tangan dan membuat permohonan atau berdoa di dalam hati.

Salah satu rangkaian kegiatan dalam Prosesi Logu Senhor di Paroki Santu Ignatius Loyola Sikka.//
Salah satu rangkaian kegiatan dalam Prosesi Logu Senhor di Paroki Santu Ignatius Loyola Sikka.// Dok. Umat Paroki

“Ibadat Jumat Agung dan prosesi Logu Senhor akan dipimpin langsung oleh Uskup Keuskupan Maumere, Mgr Edwaldus Martinus Sedu,” kata Redemptus Wilhelmus Ora kepada FLORESTERKINI.com.

Sementara itu, Pastor Paroki Sikka, RD Henderikus Nong mengatakan, prosesi Logu Senhor adalah bentuk keterlibatan dalam misteri Paskah Kristus.

Halaman:

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x