Oppo Berencana Luncurkan Dua Jenis Ponsel pada Akhir 2022: Ponsel Clamshell Lipat dan Layar yang Bisa Digulung

- 8 Maret 2022, 21:43 WIB
Informasi HP Oppo Terbaru Akhir 2022.
Informasi HP Oppo Terbaru Akhir 2022. /gizmochina.com

FLORES TERKINI - Tidak peduli pandemi Covid-19 kapan akan berakhir. Produsen smartphone terus saja merilis ponsel terbaru mereka.

Oppo, salah satu produsen ponsel terkenal ini diberitakan akan merilis dua jenis ponsel di akhir tahun ini.

Dua ponsel ini disebut unik karena mengusung desain yang bisa dilipat (flip) dan yang lainnya adalah ponsel yang layarnya dapat digulung.

Baca Juga: Netflix Blokir Layanan di Rusia, TikTok Turut Batasi Posting

Memang belum ada pernyataan resmi dari Oppo mengenai peluncuran dua jenis ponsel ini.

Dilansir dari gizmochina.com, informasi ini berhasil terungkap lewat sebuah postingan di di Weibo, sebuah situs web microblogging asal Cina.

Menurut sumber yang membocorkan informasi ini, perusahaan smartphone asal China ini sedang bersiap untuk meluncurkan model ponsel lipat setelah peluncuran Find N.

Baca Juga: Deretan Tablet Murah RAM 4GB, Bisa Jadi Pilihan Siswa yang Sekolah Online

Oppo terlihat terus memproduksi ponsel jenis ini lantaran penjualan ponsel lipat pertama mereka mendapatkan sambutan hangat dari konsumen.

Halaman:

Editor: Ancis Ama

Sumber: gizmochina.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x