Buruan Lamar! BFI Finance Indonesia Buka Lowongan Kerja untuk 2 Posisi, Cek Syarat dan Link Pendaftarannya

- 31 Desember 2023, 08:14 WIB
Lowongan Kerja PT BFI Finance Indonesia Tbk.
Lowongan Kerja PT BFI Finance Indonesia Tbk. /Kolase Foto FLORESTERKINI.com/Ade Riberu/BFI

FLORESTERKINI.com – Kabar baik bagi kamu yang masih nganggur hingga akhir tahun 2023. Bahwasanya, PT BFI Finance Indonesia saat ini sedang membuka lowongan kerja sebagai Surveyor dan Agency Relation untuk 9 kantor cabang di Indonesia.

Kesembilan kantor cabang yang menjadi tujuan lamaran sekaligus penempatan tersebut adalah Denpasar, Tabanan, Gianyar, Buleleng, Mataram, Lombok Barat, Sumbawa, Kupang, dan Manggarai.

Namun sebelum melamar lowongan pekerjaan ini, tentunya kamu harus mengenal lebih dahulu tentang perusahaan ini, bukan? Berikut penjelasannya!

Baca Juga: Sembunyikan Paket dalam Boneka, Pelaku Pengedar Sabu Berhasil Dibekuk Polres Serang Banten

Gambaran Umum tentang BFI

Dirangkum FLORESTERKINI.com dari bfi.co.id, PT BFI Finance Indonesia Tbk adalah sebuah perusahaan patungan antara Manufacturer Hanover Leasing Corporation dari Amerika Serikat dengan pemegang saham lokal, yang didirikan pada tahun 1982.

Kegiatan usaha BFI Finance pada dasarnya meliputi tiga jenis pembiayaan. Pertama, pembiayaan modal kerja, investasi dan multiguna yang ditujukan untuk kebutuhan produktif seperti modal kerja, investasi dan pengembangan usaha, maupun untuk kebutuhan konsumtif seperti biaya pernikahan, renovasi rumah, dan lain-lain.

Baca Juga: Soal Relokasi Eks Pasar Geliting ke Pasar Wairkoja, Begini Tanggapan Sosiolog dan Akademisi di Sikka

Kedua, pembiayaan sales dan lease back, yakni pembiayaan untuk pembelian mesin dan alat berat baik baru maupun bekas untuk menunjang produktivitas usaha, mulai dari alat berat industri seperti mesin excavator, bulldozer, crane, forklift, berbagai jenis truk, mesin cetak, mesin industri hingga alat-alat kesehatan.

Ketiga, pembiayaan tanpa agunan untuk kebutuhan pendidikan, perjalanan wisata, serta pengembangan usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM).

Pada tahun 2017, BFI Finance membentuk Unit Syariah untuk menjawab kebutuhan masyarakat terhadap pembiayaan yang sesuai dengan prinsip-prinsip syariah.

Saat ini, BFI Finance memiliki jaringan pemasaran terbesar di nusantara, dengan ratusan kantor cabang dan gerai yang tersebar di 33 dari 34 provinsi di Indonesia, serta didukung lebih dari belasan ribu karyawan.

Baca Juga: Sudah Tahu? Pajak Rokok Elektrik Bakal Diberlakukan 1 Januari 2024, Simak Apa yang Harus Kamu Ketahui di Sini

Lowongan Kerja BFI Finance Indonesia

Untuk lowongan kerja sebagai Surveyor dan Agency Relation yang saat ini sedang dibuka pihak PT BFI Finance Indonesia Tbk, terdapat sejumlah persyaratan yang harus dipenuhi para pelamar.

Namun sebelumnya, calon pelamar harus mengetahui tugas-tugas apa sajakah yang diemban oleh Surveyor dan Agency Relation, menyusul persyaratan lowongan kerja dan link pendaftarannya. Berikut ulasan selengkapnya!

Baca Juga: Bertemu Sejumlah Tokoh di Kupang, Gibran: Semuanya Mengharapkan Adanya Pemerataan Pembangunan

1. Surveyor

  1. Melakukan survei kepada calon konsumen di lapangan.
  2. Melakukan kunjungan kerja kepada calon konsumen dan survei kelayakan calon konsumen.
  3. Bertanggung jawab atas hasil survei yang dilakukan.
  4. Membuat laporan hasil atau progres pelaksanaan aktivitas harian, sehingga dapat dijadikan sebagai acuan untuk memproses pengajuan kredit konsumen.

Baca Juga: Ssst... Rahasia Program Terbaru Menhan Prabowo Subianto Terbongkar, Warga Sukabumi Bersorak Gembira!

2. Agency Relation

  1. Mengembangkan jaringan dengan cara merekrut agen atau freelancer yang dapat memasarkan produk BFI.
  2. Membantu agen untuk mengembangkan strategi guna meningkatkan kontribusi, produktivitas, dan loyalitas agen.
  3. Menjaga hubungan kerja yang baik dengan para agen, sehingga dapat meningkatkan loyalitas agen yang sudah direkrut.
  4. Melaksanakan rencana kerja yang telah ditetapkan dan membuat laporan progres serta hasil pelaksanaan aktivitas harian.

Baca Juga: Belum Ada Penetapan hingga Kini, Seleksi Anggota KPU Zona 1 NTT Dinilai Cacat Hukum Karena Hal Ini

Persyaratan

Informasi syarat dan link pendaftaran lowongan kerja BFI.//
Informasi syarat dan link pendaftaran lowongan kerja BFI.// BFI

Untuk kedua jenis lowongan pekerjaan di PT BFI Finance Indonesia Tbk, yakni sebagai Surveyor dan Agency Relation, berikut syarat-syarat yang harus dipenuhi para calon pelamar.

  • Pria atau wanita.
  • Usia maksimal 30 tahun.
  • Pendidikan minimal D3 semua jurusan.
  • Berkomunikasi yang baik.
  • Berpenampilan rapih.
  • Menyukai pekerjaan dengan target.
  • Memiliki kendaraan pribadi.
  • Memiliki SIM A dan C aktif (untuk Surveyor).
  • Memili SIM C aktif (untuk Agency Relation).
  • Sudah vaksin minimal dosis 2.

Baca Juga: TERBARU! Jadwal Kapal KM Bukit Siguntang 1-27 Januari 2024, Lengkap dengan Harga Tiket dan Detail Perjalanan

Link Pendaftaran

Untuk mendaftar lowongan kerja sebagai Surveyor dan Agency Relation di PT BFI Finance Indonesia Tbk, calon pelamar bisa langsung mendaftar di bit.ly/lokerbfi2023.

Adapun batas pendaftaran lowongan kerja BFI ini dibuka hingga akhir Januari 2024. Untuk informasi selengkapnya, kamu bisa menghubungi kontak 081910490300 atau via Instagram @careerbfibalinusra.

Itulah informasi terkait lowongan kerja sebagai Surveyor dan Agency Relation di PT BFI Finance Indonesia Tbk. Semoga bermanfaat!***

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah