Bantu Korban Robot Trading EA Copet Tapi Malah Diancam Afiliator, Charlie Wijaya: Saya Tidak Takut!

- 19 Maret 2022, 17:12 WIB
Charlie Wijaya bersama korban robot trading Copet saat membuat laporan ke Bareskrim Polri, Selasa, 15 Maret 2022
Charlie Wijaya bersama korban robot trading Copet saat membuat laporan ke Bareskrim Polri, Selasa, 15 Maret 2022 /Dok. PRMN/

FLORES TERKINI - Pendamping ratusan korban robot trading abal-abal EA Copet yang juga merupakan Pegiat Media Sosial, Charlie Wijaya, mengatakan bahwa dirinya tidak takut dengan ancaman yang diduga dilakukan oleh salah seorang afiliator.

Charlie diduga mendapatkan ancaman tersebut usai membuat laporan polisi ke Bareskrim Polri pada 15 Maret 2022 lalu.

Afiliator yang memiliki ribuan downline yang turut dilaporkan ke polisi bersama-sama dengan pemilik EA Copet itu diduga mengancam bakal melaporkan Charlie Wijaya atas pencemaran nama baik.

Baca Juga: Live Streaming Love Story The Series 19 Maret 2022: Meski Resmi Bercerai, Rama Masih Baper di Hadapan Vanesa

Meskipun demikian, Charlie malah menantang pihak yang ingin dirinya berurusan dengan hukum dan meminta pihak tersebut mengurus laporan di kepolisian atau bahkan digugat di pengadilan.

"Mana yang mau laporin saya ya? Saya tidak takut, jika saya tak terbukti bersalah saya akan tuntut balik Rp 1 T," kata Charlie Wijaya seperti diberitakan Pikiran Rakyat dalam artikel “Pendamping Korban Robot Trading Copet Diancam Dipolisikan, Charlie Wijaya: Saya Bisa Tuntut Balik Rp 1 T”, Sabtu, 19 Maret 2022.

Mantan kader termuda Partai Solidaritas Indonesia itu bahkan mengaku heran mengapa pihak yang ingin memperkarakan dirinya terlalu berlebihan.

Baca Juga: Usai Antar Rekannya yang Meninggal Dunia di Pulau Padar, Seorang Wisatawan Jatuh Pingsan hingga Ikut Meninggal

Padahal, kata Charlie, dasarnya dalam mencemarkan nama baik yang bersangkutan tidak ada. Bahkan hingga saat ini, laporannya di polisi belum ada yang berkaitan dengan pencemaran nama baik.

Halaman:

Editor: Ade Riberu

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah