Covid-19 Meledak di China dan Korea Utara, Joe Biden: Bantuan Vaksin dari Amerika Tidak Mendapat Tanggapan

- 21 Mei 2022, 18:56 WIB
Bantuan Vaksin dari Amerika Tidak Mendapat Tanggapan dari Korut.
Bantuan Vaksin dari Amerika Tidak Mendapat Tanggapan dari Korut. /Flores Terkini/Pixabay

FLORES TERKINI - Meski negerinya sedang dilanda pandemi Covid-19, namun Pemerintah Korea Utara (Korut) belum menanggapi bantuan vaksin dari Amerika Serikat (AS).

Dilansir dari The Hill, Sabtu 21 Mei 2022, Presiden Joe Biden menyebutkan bahwa Amerika Serikat telah menawarkan bantuan vaksin untuk Korut dan juga China.

Bantuan vaksin yang diberikan ini tidak lain adalah untuk membantu kedua negara tersebut memerangi wabah Covid-19 namun tidak ada tanggapan.

Baca Juga: Rusia Disebut Luluhlantakkan Donbas, Zelenskyy: Di Sana Seperti Neraka

“Jawabannya adalah ya kami telah menawarkan vaksin, tidak hanya ke Korea Utara tetapi juga ke China,” kata Biden dalam konferensi pers bersama presiden Korea Selatan di Seoul, Sabtu 21 Mei 2022.

“Dan kami siap untuk melakukan itu segera. Kami tidak mendapat tanggapan.” lanjut Joe Biden.

Korut memang menjadi salah satu negara yang sekian lama terisolasi dari dunia internasional.

Baca Juga: Cuma Butuh 3 Detik, Boneka Barbie Ratu Elizabeth II Ludes Terjual dengan Harga Segini

Untuk kasus Covid-19 saja negara ini begitu tertutup. Selama 2 tahun pandemi, pemerintah Korut tidak pernah mempublikasikan kasus virus corona.

Halaman:

Editor: Ancis Ama

Sumber: The Hill


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x