Kodim 1642 Flotim Gelar Vaksinasi Jenis Sinovac dan AstraZeneca, 114 Warga Larantuka Ambil Bagian

- 2 Juli 2021, 08:46 WIB
Ilustrasi vaksinasi. Pemerintah segera melakukan vaksinasi tahap ketiga.
Ilustrasi vaksinasi. Pemerintah segera melakukan vaksinasi tahap ketiga. /Foto: Kfuhlert/PIXABAY/

FLORES TERKINI - Kodim 1624 Flores Timur melaksanakan vaksinasi kepada masyarakat di Kota Larantuka, Kabupaten Flores Timur, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Kamis 1 Juli 2021, dengan mengambil tempat di Makodim 1642 Flores Timur.

Kegiatan vaksinan Covid-19 kepada warga di kota Larantuka ini dimulai dari pukul 07.30 WITA hingga selesai.

Terpantau oleh awak media, tampak partisipasi dan antusiasme warga Larantuka pada saat mengikuti kegiatan vaksinasi ini terbilang cukup tinggi. Terbukti, dari 119 warga yang mendaftar, ada 114 warga yang berhasil divaksin, sedangkan 5 warga lainnya gagal divaksin setelah melewati tahapan pemeriksaan oleh tim medis.

Baca Juga: Korupsi Dana BOS, Kepala Sekolah dan Bendahara di Manggarai Jadi Tersangka

Kegiatan vaksinasi yang dilakukan oleh Kodim 1642 ini mendapat dukungan penuh dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Flores Timur, dengan menurunkan bantuan tim vaksinator dari Puskesmas Oka.

Dandim 1642 Flotim, Letkol Czi. Imanda Setyawan, menjelaskan bahwa program vaksinasi nasional TNI-Polri ini bertujuan untuk mempercepat persentasi pemberian dan penerimaan vaksin kepada seluruh warga masyarakat Indonesia.

“Pelayanan vaksinasi nasional TNI-Polri yang kami selenggarakan hari ini, merupakan pelayanan gelombang kedua yang mana dengan target sasaran sebanyak 100 orang, dan kepada kami diberikan 10 vial vaksin Sinovac dan 1 vial AstraZeneca,” jelas Dandim.

Baca Juga: Update Kasus Covid-19  Flores Timur, Kamis 1 Juli 2021: Total Kasus Positif  910, Meninggal 27 Orang

Dikatakannya juga, pemberian vaksin ini dilaksanakan dengan mengalokasikan waktu selama dua hari guna menghindari kerumunan warga.

Halaman:

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x