Bantu Waspadai Covid-19, Pimpinan Golkar Solor Barat Gelar Bagi-bagi Masker dan Hand Sanitizer Gratis

- 6 Juli 2021, 18:28 WIB
Aksi pembagian masker dan hand sanitizer gratis oleh Pimpinan Partai Golkar Kecamatan Solor Barat, Selasa 6 Juli 2021.
Aksi pembagian masker dan hand sanitizer gratis oleh Pimpinan Partai Golkar Kecamatan Solor Barat, Selasa 6 Juli 2021. /Max Werang/FLORES TERKINI/

FLORES TERKINI - Pimpinan Partai Golkar Kecamatan Solor Barat, Oktovianus K. Kewohon, bersama segenap pengurus Partai Golkar Kecamatan Solor Barat melakukan aksi bagi-bagi masker dan hand sanitizer gratis kepada seluruh warga Solor, Selasa 6 Juli 2021.

Pembagian masker dan hand sanitizer gratis ini dikhususkan terutama bagi warga yang melintasi jalan umum dari dan ke Desa Lamawalang, Kecamatan Solor Barat, Kabupaten Flores Timur, Provinsi Nusa Tenggara Timur.

Aksi ini dilakukan dalam upaya mendukung imbauan dari DPP, DPD I, dan DPD II Partai Golkar, dalam upaya memerangi penyebaran varian baru Covid-19.

Baca Juga: Soal Dugaan Penelantaran Pasien Nifas di Flores Timur, Begini Klarifikasi Pihak RSUD Larantuka

"Aksi ini dilaksanakan untuk menjalankan amanat dan imbauan dari DPP, DPD I, dan DPD II Partai Golkar serta mengikuti amanat Pemerintah Kabupaten Flores Timur dalam upaya memerangi penyebaran virus Covid-19 dengan selalu menaati protokol kesehatan dengan ketat," ujar Oktovianus K. Kewohon.

Lebih lanjut Oktovianus menjelaskan, aksi ini juga merupakan bagian dari usaha Partai Golkar Kecamatan Solor Barat guna membantu Satgas tingkat desa untuk memutuskan mata rantai penyebaran Covid-19 di wilayah tersebut.

Sementara itu, Ketua Rumah Desa Sehat (POSKESDES), Wilfrida Boleng Seran, mengapresiasi keterlibatan Pimpinan Partai Golkar Kecamatan Solor Barat yang terlibat langsung membantu Satgas Desa Lamawohong untuk membagikan masker dan hand sanitizer gratis kepada masyarakat Solor yang melintasi jalan umum menuju Desa Lamawohong, terutama mereka yang kedapatan tidak mengenakan masker saat itu.

Baca Juga: Lagi, Bupati Flotim Keluarkan Instruksi Tentang Pembatasan Kegiatan Masyarakat, Simak Penjelasannya

"Saya mengapresiasi langkah yang diambil oleh Pimpinan Partai Golkar, baik dari pusat, provinsi, kabupaten, dan kecamatan yang dengan sukarela membantu Pemerintah Desa dan masyarakat di Solor pada umumnya dan Desa Lamawalang secara khusus dengan melakukan aksi bagi-bagi masker dan hand sanitizer kepada warga yang melintasi jalan umum di Desa Lamawalang," ujar Linda Seran.

Halaman:

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x