Lantik Ketua Presidium PMKRI, Pastor Thomas: Kadar Spiritualitas sebagai Kecerdasaan Tertinggi

- 27 September 2021, 23:23 WIB
Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) Cabang Larantuka St. Agustinus, Minggu 26 September 2021 menggelar kegiatan pelantikan Mandataris RUAC/Formatur Tunggal/Ketua Presidium PMKRI dan Dewan Pimpinan Cabang PMKRI Cabang Larantuka.
Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) Cabang Larantuka St. Agustinus, Minggu 26 September 2021 menggelar kegiatan pelantikan Mandataris RUAC/Formatur Tunggal/Ketua Presidium PMKRI dan Dewan Pimpinan Cabang PMKRI Cabang Larantuka. //Yurgo Purab-FT

FLORES TERKINI - Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) Cabang Larantuka St. Agustinus, Minggu 26 September 2021 menggelar kegiatan pelantikan Mandataris RUAC/Formatur Tunggal/Ketua Presidium PMKRI dan Dewan Pimpinan Cabang PMKRI Cabang Larantuka.

Bertempat di aula kelurahan Lewolere, Kecamatan Larantuka, Ketua Presidium PMKRI Cabang Larantuka resmi dilantik oleh Engelbertus Boli Tobin, Presidium Pendidikan dan Kaderisasi Pengurus Pusat PMKRI.

Terlantik jadi Ketua Presidium, Kaliktus Ure Maran. Dalam pidato perdananya menegaskan tentang sikap dan nilai-nilai yang mesti diilhami oleh segenap anggota perhimpunan.

Baca Juga: Hadiri Wisuda Sarjana di IKTL, Bupati Flores Timur Tantang Wisudawan Baru

Menurut Ure, Flores Timur pada hari ini hidup dengan manusia-manusia yang pintar dan cerdik, namun menurutnya masih banyak krisis akan nilai. 

Baik itu nilai kebudayaan, nilai sosial, nilai spiritual dan nilai kebajikan. PMKRI telah menegaskan hal itu di dalam tiga benang merah PMKRI yaitu intelektualitas, fraternitas, dan kristianitas.

"Dengan tetap menjadikan Yesus Kristus sebagai Tokoh teladan gerakan, mari kita implementasikan nilai-nilai tersebut sebagai spirit pergerakan dan perjuangan kita," tegas Ure.

Baca Juga: Di Kupang, Polisi Tetapkan Dokter Gadungan Jadi Tersangka Kasus Penipuan

Di samping itu, Ure Maran juga menyinggung terkait kejadian akhir-akhir ini seperti dugaan gratifikasi di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Flores Timur.

Halaman:

Editor: Eto Kwuta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah