Ini Gambaran Pembangkit Listrik pada PLTD Menanga-Solor, Enam dalam Kondisi Aktif

- 26 Desember 2023, 18:15 WIB
PLTD Menanga, Solor.
PLTD Menanga, Solor. /Eman Niron/FLORESTERKINI.com

FLORESTERKINI.com – Walau bekas pakai, namun satu unit pembangkit listrik milik PT. Perusahaan Listrik Negara (PLN) yang dipindahkan manajemen ULP Adonara dari PLTD Waiwerang ke PLTD Menanga-Solor pada Sabtu, 23 Desember 2023 lalu, telah rampung terpasang dan menjalani running test. Selanjutnya, pembangkit listrik bermerk MAN itu akan dipadukan dalam sistem pelayanan pembangkit listrik.

Kehadiran satu unit pembangkit listrik tersebut otomatis menambah jumlah pembangkit listrik milik PT. PLN, selain pembangkit listrik milik pihak ketiga, Thas Power.

Berdasarkan himpunan informasi oleh FLORESTERKINI.com, jumlah pembangkit listrik milik PLN pada pusat pembangkit yang melayani kebutuhan listrik di Pulau Solor tersebut ada sebanyak 8 unit. Dominasi di antaranya berdaya mampu kecil dan tidak aktif alias rusak.

Baca Juga: Safari Politik ke Flores-NTT, Kaesang Pangarep Bakal Gunakan Private Jet

Karena itu, kehadiran mesin MAN yang barusan direlokasi dari PLTD Waiwerang-Adonara itu menambah 3 pembangkit listrik yang aktif selama ini. Keempat pembangkit listrik milik PT. PLN yang aktif itu berdaya mampu 180 kw, 250 kw, dan 300 kw.

Selain pembangkit listrik milik PT. PLN, pelayanan listrik di Pulau Solor tersebut dilayani pula oleh pembangkit listrik milik pihak ketiga, yakni Thas Power.

Thas Power sendiri memiliki 3 mesin pembangkit listrik bermerk Komatsu. Masing-masing pembangkit listrik berdaya pasang 450 kw, namun hanya 2 pembangkit listrik yang saat ini sedang aktif.

Supervisor Operasi dan Pemeliharaan Pembangkit ULP Adonara, Rahman, sebagaimana yang diberitakan sebelumnya menjelaskan bahwa perelokasian satu unit mesin dari PLTD Waiwerang ke PLTD Menanga-Solor tersebut bertujuan untuk meningkatkan daya mampu dan cadangan guna mengatasi gangguan pemadaman dari sisi pembangkitnya.

Baca Juga: Batas Akhir Desember 2023! PT. Pertamina Buka Lowongan Kerja bagi Lulusan SMA di Maumere, Cek Syarat-syaratnya

Halaman:

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah