Ibu Kota Negara Baru di Kalimantan Akan Dinamai Nusantara, Berikut Alasan Utama di Balik Pemilihan Nama Ini

- 17 Januari 2022, 22:19 WIB
Alasan Pemilihan Nusantara Sebagai Nama Ibu Kota Negara yang Baru di Kalimantan.
Alasan Pemilihan Nusantara Sebagai Nama Ibu Kota Negara yang Baru di Kalimantan. /Instagram @nyoman_nuarta

FLORES TERKINI - Ibu Kota Negara (IKN) akan diberi nama Nusantara. Terhadap pemberian nama IKN ini, Presiden Joko Widodo sudah menyatakan persetujuannya.

Hal ini diungkapkan oleh Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional atau Kepala Bappenas, Suharso Monoarfa.

Suharso mengatakannya dalam rapat Panitia Khusus Rancangan Undang-Undang Ibu Kota Negara (RUU IKN) dengan Pemerintah di Kompleks Parlemen, Jakarta 17 Januari 2022.

Baca Juga: Cegah Lonjakan Omicron, Pemerintah Dorong Vaksinasi Dosis Kedua Bagi Daerah di Bawah 70 Persen

"Ini saya baru mendapatkan konfirmasi dan perintah langsung dari Bapak Presiden yaitu pada hari Jumat. Jadi sekarang hari Senin, hari Jumat lalu dan beliau mengatakan ibu kota negara ini Nusantara," ujar Suharso, Senin 17 Januari 2022 dikutip dari ANTARA.

Adapun alasan pemberian nama Nusantara sebagai nama Ibu Kota Negara yakni kata tersebut sudah dikenal sejak lama dan ikonik di dunia Internasional.

"Alasannya adalah Nusantara sudah dikenal sejak dulu dan ikonik di Internasional, mudah dan menggambarkan kenusantaraan kota semua," beber Suharso.

Baca Juga: Pemerintah Kembali Membeli Vaksin Sinovac 6 Juta Dosis, Menkominfo: yang Belum Vaksin Ayo Segera Vaksinasi!

Perlu diketahui juga bahwa regulasi Ibu Kota baru telah ditargetkan akan selesai pada bulan Januari 2022 ini.

Halaman:

Editor: Ancis Ama

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah