Bola untuk Piala Dunia 2022 Qatar Diproduksi di Indonesia

18 Juni 2022, 15:57 WIB
Sebanyak 50.000 Bola Resmi Piala Dunia Qatar 2022 Ternyata Diekspor Dari Pabrik Kabupaten Madiun, Jawa Timur /Humas Pemprov Jatim

FLORES TERKINI – Piala Dunia 2022 akan digelar pada November 2022 di Qatar. Bagi pecinta sepak bola tentu saja sudah tak sabar lagi menunggu perhelatan sepak bola kasta tertinggi di dunia tersebut.

Ada kabar menarik bahwa meskipun timnas Indonesia selalu saja gagal melaju menuju Piala Dunia namun pihak Adidas memercayakan kepada Indonesia untuk memproduksi sejumlah bola kaki untuk digunakan nantinya.

PT Global Way di Desa Kedungrejo, Kecamatan Pilangkenceng, Kabupaten Madiun, Jawa Timur kini telah diberikan kepercayaan penuh untuk memproduksi sebanyak 50.000 buah bola kaki.

Baca Juga: Arsenal Lolos ke Babak 16 Besar Liga 1 ASKAB PSSI Flotim, Menanti Penampilan Pati Sari Aukoli alias Bojes

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa merasa sangat bangga dan telah melepas ekspor sebanyak 50.000 bola buatan PT Global Way.

"Ternyata bola yang akan digunakan dalam FIFA World Cup tahun 2022 di Qatar adalah dari Madiun, dan saat ini yang dikirim antara lain untuk United Kingdom (UK). Kita bahagia dan bangga bola yang digunakan di ajang dunia itu di-support dari Madiun Jawa Timur," ujar Gubernur Khofifah saat pelepasan ekspor bola di Madiun, dikutip dari ANTARA, Kamis 16 Juni 2022.

Menurut dia, melalui ekspor bola tersebut, pihaknya menilai warga Jawa Timur telah menjadi bagian dari resonansi ekonomi dunia.

Baca Juga: Jadwal Acara GTV Hari Ini, Sabtu 18 Juni 2022: Anak Jalanan A New Beginning Kembali Tayang

"Melalui produksi ini, bola yang akan digunakan untuk ajang olahraga internasional piala dunia di Qatar merupakan buatan tangan warga Kabupaten Madiun," katanya.

General Manager PT Global Way Jeftha Sunardi Wibowo mengatakan pihaknya merupakan produsen bola yang bermitra dengan salah satu "brand" pabrik olahraga ternama di dunia. Dalam ajang Piala Dunia 2022 di Qatar, pabriknya mendapat jatah memproduksi 1 juta bola.

"Produksi kita adalah 100 persen orientasi untuk ekspor. Untuk produksi kita ada dua lokasi yakni di Indonesia dan juga di China, tapi yang terbesar sekitar 60-70 persen adalah di Madiun ini," kata dia.

Baca Juga: Jadwal Acara tvOne Hari Ini, Sabtu 18 Juni 2022: Saksikan Via Link Live Streaming One Pride MMA Malam Ini

Jeftha menambahkan, dalam setahun pihaknya mampu memproduksi hingga 4 juta bola. Bola-bola tersebut diekspor ke sejumlah negara, di antaranya Brasil, Amerika Serikat, Uni Emirat Arab, dan Jerman. Khusus untuk piala dunia, akan dikirim ke Inggris sebanyak 1 juta bola.

Sementara itu perlu diketahui bahwa Bola resmi untuk Piala Dunia 2022 yang diberi nama 'Al Rihla' yang mana merupakan hasil produksi Indonesia.

Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa mengaku bangga Provinsi Jawa Timur bisa turut berkontribusi dalam gelaran Piala Dunia 2022, yang bakal diadakan di Qatar.

Baca Juga: Jadwal Acara Indosiar Hari Ini, Sabtu 18 Juni 2022: Nonton Live RANS Nusantara FC vs Madura United FC

Dia pun berharap Timnas Indonesia juga akan melenggang ke Piala Dunia suatu saat.

"Semoga di Piala Dunia selanjutnya, bukan cuma bola, tapi Timnas Indonesia juga bisa berlaga. Aamiin ya Rabbalalamin," sambung Khofifah.

Bola tersebut diekspor ke 5 negara. Yakni Uni Emirat Arab, Jerman, Inggris, Amerika Serikat, dan Brasil.

"Alhamdulillah hari ini kita bersama melepas ekspor bola ke-lima negara. Kelima negara tersebut kualitas sepak bolanya diakui dunia. Kita semua bahagia dan bangga bahwa dari Bumi Kampung Pesilat Kabupaten Madiun menghadirkan produksi bola kualitas Piala Dunia dan siap dilepas ekspor," ujar Khofifah.

Baca Juga: Jadwal Acara TransTV Hari Ini, Sabtu 18 Juni 2022: Nonton Live Streaming Film Anna dan Batman Forever

Khofifah berharap capaian tersebut bisa menjadi pengungkit pertumbuhan ekonomi di seluruh Jatim. Serta menjadi referensi dan gravitasi bagi sektor industri lainnya. Terlebih, Jatim tengah gencar memacu kebangkitan ekonomi yang sempat terkontraksi akibat Pandemi COVID-19.

"Terima kasih karena saya diberi kesempatan untuk menyaksikan bahwa dari kampung pesilat Kabupaten Madiun telah diberi kepercayaan oleh Adidas untuk menyiapkan bola pada FIFA World Cup 2022 di Qatar. Ini kesempatan luar biasa," kata Khofifah.***

Editor: Max Werang

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler