Brace Romaldin Antar PSKK Kota Kupang ke Semifinal Soeratin Cup 2022

- 12 Agustus 2022, 18:36 WIB
Babak 8 Besar Soeratin Cup 2022 NTT antara PSKK Kota Kupang vs Persena Nagekeo, Jumat 12 Agustus 2022.
Babak 8 Besar Soeratin Cup 2022 NTT antara PSKK Kota Kupang vs Persena Nagekeo, Jumat 12 Agustus 2022. /Tangkap Layar Youtube Milenial Spirit

FLORES TERKINI – PSKK Kota Kupang sukses mengantongi satu tiket menuju semifinal Soeratin Cup 2022 Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), usai menang telak 3-1 atas Persena Nagekeo.

Tampil di hadapan ribuan penonton yang memadati Stadion Marilonga Ende, Jumat 12 Agustus 2022 sore, PSKK Kota Kupang menunjukkan ‘kegarangannya’ dengan mengemas tiga gol, hingga memaksa Laskar Seka Talo Persena Nagekeo harus angkat kaki dari turnamen itu.

Tiga gol PSKK masing-masing dicetak oleh Petrus Ujan dan brace yang ditorehkan Romaldin Tatulin. Sementara satu gol Persena Nagekeo dicetak oleh Fransiskus Savio.

Baca Juga: Sinopsis Cinta Setelah Cinta Jumat 12 Agustus 2022: OMG! Tio Bongkar Hubungan Niko dan Ayu di Depan Starla

Babak pertama PSKK Kota Kupang vs Persena Nagekeo berlangsung dengan ritme permainan yang lamban.

Kedua tim agaknya bermain dengan penuh kehati-hatian, demi menjaga asa lolos ke babak semifinal Soeratin Cup 2022 NTT.

Beberapa peluang emas sempat tercipta di babak pertama ini. Saat laga baru berjalan sepuluh menit, dua peluang emas yang didapatkan Persena Nagekeo nyaris memperbesar harapan anak-anak Laskar Seka Talo untuk melaju ke babak semifinal.

Baca Juga: Coba Tengok Ramalan Zodiak Besok Jumat 12 Agustus 2022: Aries Instrospeksi Diri, Perselisihan Menantang Taurus

Sayangnya, peluang emas yang didapatkan Persena Nagekeo itu tak mampu dimaksimalkan sebaik mungkin untuk membukukan gol di papan skor.

Sepuluh menit berselang, baik PSKK maupun Persena tampak jarang melakukan tekanan ke jantung pertahanan.

Kedua tim agaknya kehilangan pola permainan khas masing-masing, sebagaimana yang ditampilkan pada babak penyisihan sebelumnya.

Baca Juga: TRAILER IKATAN CINTA HARI INI, Jumat 12 Agustus 2022: Agar Bebas dari Segala Tuduhan, Elsa Tega Jual Ricky

Hingga wasit utama Ornes de Loengi meniup peluit panjang guna menutup babak pertama, tak ada satu gol pun yang tercipta.

Kegarangan anak-anak PSKK baru ditampilkan pada babak kedua. Tanpa diduga, setelah peluit kick off babak kedua baru dibunyikan wasit Ornes de Loengi, Petrus Ujan memberi kejutan melalui gol cepatnya pada menit ke-41.

Menerima umpan matang dari rekannya dari sisi kiri pertahanan lawan, Petrus Ujan dengan mudah menyundul bola ke dalam gawang Persena yang dikawal Yohanes Paulus Maida. Skor 1-0 untuk keunggulan PSKK.

Baca Juga: Apa yang Terjadi di Dalam Rahim Ketika Wanita Orgasme? Berikut Penjelasan Dokter Boyke

Keunggulan itu membangkitkan semangat anak-anak PSKK untuk kembali membangun serangan dan menggedor pertahanan Persena Nagekeo.

Demi memaksimalkan serangan, Pelatih Kepala PSKK Kota Kupang, Zet Adoe, melakukan rotasi pemain di barisan penyerang dan lapangan tengah.

Strategi Zet Adoe cukup berhasil. Terbukti, para pemain lapangan tengah PSKK mampu mengendalikan permainan dan menampilkan pola permainan yang menarik untuk ditonton.

Baca Juga: Rekaman CCTV Bocor, Pembunuhan Brigadir J Bukan Terjadi di Rumah Dinas Ferdy Sambo?

Pada menit ke-67, PSKK Kota Kupang kembali memperbesar keunggulannya menjadi 2-0 atas Persena Nagekeo, melalui gol yang dicetak Romaldin Tatulin.

Ramaldin yang baru dimasukkan Zet Adoe pada babak kedua berhasil menorehkan namanya di papan skor usai sukses mengelabui penjaga gawang Persena.

Sepuluh menit berselang, tepatnya pada menit ke-77, lagi-lagi Ramaldin menjadi mimpi buruk bagi Persena.

Baca Juga: Bon Kota FC Kunci 1 Tiket ke Final Divisi Utama Piala Bupati Flotim Usai Tekuk Arsenal di Masa Injury Time

Menerima umpan dari rekannya yang menyisir dari sisi kiri pertahanan Persena Nagekeo, Ramaldin yang siaga di kotak penalti mengirim satu tendangan ‘santai’ ke sisi kanan gawang Yohanes Maida hingga membuahkan gol ketiga untuk PSKK.

Persena Nagekeo baru bisa memperkecil ketertinggalannya di menit tambahan waktu yang diberikan wasit utama, melalui gol yang diciptakan Fransiskus Savio pada menit ke-83.

Hingga pertandingan usai, tak ada lagi gol yang tercipta. PSKK lantas memastikan satu tiket di semifinal Soeratin Cup 2022 NTT.***

Editor: Ade Riberu

Sumber: Youtube MILENIAL SPIRIT


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah