Diskusi tentang Hubungan antara HAM dan Kaum LGBT Bikin Warganet Heboh Seketika, Ini Alasannya!

- 27 Mei 2021, 14:46 WIB
Beberapa komentar netizen atau warganet yang menanggapi pemberitaan terkait LGBT.
Beberapa komentar netizen atau warganet yang menanggapi pemberitaan terkait LGBT. /Tangkap Layar Grup Facebook.com/GERBANG SIKKA/

FLORES TERKINI - Warganet menunjukkan komentar-komentar pro-kontra sebagai reaksi atas pernyataan seorang biarawan Katolik, Pater Otto Gusti Madung, SVD.

Reaksi warganet muncul lantaran tak puas dengan pernyataan Pater Otto Gusti, SVD yang disebut mendorong sakramen pernikahan Katolik bagi pasangan Lesbian, Gay, Biseksual dan Transgender (LGBT).

Pernyataan tersebut dimuat oleh salah satu media dan diposting di grup Facebook GERBANG SIKKA.

Diberitakan, Pater Otto Gusti berharap pastor-pastor Katolik diberikan kewenangan untuk memberkati pernikahan LGBT di masa depan.

Baca Juga: LKMM TD Mahasiswa Prodi Pendidikan Biologi Resmi Dibuka, Febronia Watu Ajak Mahasiswa Jadi Agen Perubahan

Pantauan floresterkini.pikiran-rakyat.com di grup Facebook GERBANG SIKKA, warganet yang tampak tak setuju melontarkan berbagai komentar yang bernada sindirian serentak penolakan.

"Ini konyol... Apapun alasannya...HAM...Tapi klo melanggar aturan2, nilai ilahi kebenaran sabda Tuhan harus ditolak... Tuhan menciptakan manusia itu berpasangan untuk menikah, memberi keturunan, diberkati dlm pernikahan yg kudus," kata salah satu warganet dengan nama akun Facebook Yulius Fidelis.

"Melawan takdir Tuhan... Cukuplah diakui sebagai manusia ciptaan Tuhan tetapi tidak untuk disatukan dalam hukum gereja...jangan merusak hati umatmu pastor...," tulis pemilik akun Facebook Kuta Wohe.

Baca Juga: Meski Berdamai, Oknum TNI Pemukul Petugas SPBU di Sikka NTT Akan Diproses Hukum sesuai Peradilan Militer

Halaman:

Editor: Eto Kwuta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah