Hampers Lebaran 2024 Unik dan Berkesan, Mau Tau Cara Menyiapkannya? Ikuti Tips dan Rekomendasi Ini!

- 3 April 2024, 10:41 WIB
Ilustrasi hampers Lebaran.
Ilustrasi hampers Lebaran. /Instagram @dimsum_yk

Tidak hanya bermanfaat, hampers Lebaran yang berisi alat ibadah bisa menjadi motivasi bagi penerima untuk mencoba untuk terus istiqomah dalam menjalankan ibadah sehari-hari.

Baca Juga: TEGAS! Menaker Ingatkan Perusahaan Bayar THR Paling Lambat H-7 Lebaran, Ada Sanksi Berat?

2. Kue Kering

Nastar, putri salju, hingga kastengel sudah menjadi cemilan khas yang selalu ada di setiap meja tamu ketika lebaran. Kue-kue kering ini akan menjadi hampers yang cocok untuk dikirimkan baik di dalam kota hingga keluar kota karena masa simpannya yang panjang.

Namun, ketika akan dikirimkan ke luar kota, pastikan pengemasannya baik dan aman, ya, supaya kue yang dikirimkan tidak rusak.

Baca Juga: Penyidik Subditgakkum Ditpolairud Polda NTT Serahkan 2 Pelaku Penangkap Penyu Hijau ke Kejari Flores Timur

3. Hampers Kurma

Variasi hampers Lebaran terasa kurang lengkap tanpa pilihan yang satu ini, hampers kurma. Baik saat berpuasa maupun saat Lebaran, kurma pasti selalu ada di meja makan. Tidak afdol rasanya kalau belum berbagi hampers kurma.

4. Hampers Lilin Aroma Terapi

Lilin aroma terapi sekarang sedang menjadi tren dan diminati oleh banyak kalangan. Di samping dapat menjadi sumber penerangan di malam hari ketika saluran listrik mati, lilin aroma terapi juga dapat mengeluarkan aroma yang wangi dan menenangkan. Aroma lilin ini sangat beragam dan bisa dipilih sesuai selera.

Baca Juga: Diserang Komodo, Seorang Warga Manggarai Dilarikan ke Rumah Sakit

Dengan manfaat seperti itu, lilin aroma terapi tentu bisa menjadi pilihan menarik sebagai hampers lebaran yang unik dan menarik.

Itulah beberapa tips dan ide menyiapkan hampers unik yang dapat kami bagikan kepada Anda untuk bisa digunakan pada Lebaran 2024. Semoga bermanfaat!***

Halaman:

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah