Detik-detik WNA Asal China Mendadak Hilang di Labuan Bajo, Sempat Terekam Sedang Lakukan Hal Ini

3 Oktober 2023, 21:26 WIB
Wisatawan asal China bernama Yi Liu usia (27) dikabarkan hilang saat sedang berwisata di Pantai Long Beach. /Instagram @basarnasmaumere

FLORES TERKINI – Seorang warga negara asing (WNA) asal China mendadak hilang saat sedang berwisata di Long Beach Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), pada Selasa, 3 Oktober 2023.

Kabar terkait hilangnya WNA yang bernama Yi Liu (27) itu dibenarkan oleh Kepala Kantor Basarnas Maumere, Supriyantoi Ridwan, dalam keterangan tertulisnya pada Selasa sore.

"Iya (benar), diinformasikan hilang sejak pukul 10.00 WITA pada 3 Oktober 2023 saat berwisata di sekitaran pantai Long Beach," kata Ridwan, dikutip Flores Terkini dari Instagram @basarnasmaumere.

Baca Juga: Menparekraf: RKUHP Tidak Secara Langsung Berdampak Bagi Wisatawan yang Berkunjung

Ridwan mengatakan, sekitar pukul 08.30 WITA, Kapal Wisata Qifadzah 03 yang membawa korban dan rombongan tiba di mooring Pantai Long Pink Beach.

“Selanjutnya kapten kapal menyarankan agar seluruh penumpang turun di Pantai Long Pink Beach untuk menikmati keindahan alam Pantai Long Pink Beach,” ujarnya.

Detik-detik WNA Asal China Mendadak Hilang

Sebelum dikabarkan hilang, sempat terekam beberapa aktivitas yang dilakukan korban. Dari rekaman video rekan Yi Liu, WNA asal China itu terlihat sedang berjalan di bibir pantai dengan menggunakan pakaian snorkeling, sekira pukul 09.16 WITA.

Baca Juga: Tarif ke Pulau Komodo dan Pulau Padar Naik, Wisatawan Asing: Terlalu Mahal dan Bukan Berita Bagus

Pada pukul 10.00 WITA, semua penumpang diinstruksikan kembali ke kapal. Namun, korban yang sebelumnya bersama rombongan wisatawan turun menikmati keindahan Long Beach Labuan Bajo malah tidak terlihat.

“Sekitar pukul 10.00 WITA seluruh wisatawan Kapal Wisata Qifadzah diinstruksikan untuk kembali ke kapal, namun saat pendataan manifest penumpang korban tidak ada di tempat," kata kapten kapal wisata tersebut.

Tim SAR Masih Lakukan Pencarian

Usai menerima informasi dari Kapten Kapal Wisata Qifadzah 03, Tim SAR Gabungan langsung diterjunkan menuju lokasi kejadian dengan mengerahkan Kapal RIB Pos SAR Manggarai Barat.

Baca Juga: Dinas Pariwisata NTT Hadirkan Destinasi Wisata Baru: Festival Budaya Diharapkan Mampu Menarik Minat Wisatawan

Hingga pukul 18.00 WITA, Tim SAR Gabungan telah melakukan pencarian hari pertama terhadap korban. Upaya pencarian dilakukan dengan menyisir permaukaan laut Long Beach Labuan Bajo hingga penyisiran di darat sekitar lokasi kejadian. Namun masih belum membuahkan hasil alias korban belum juga ditemukan.

“Rencananya pencarian terhadap korban akan kembali dilanjutkan di hari kedua besok (4/9/2023),” tutup Ridwan.***

Editor: Ade Riberu

Tags

Terkini

Terpopuler