Air Surut 5 Meter, P3MK Minta Lakukan Penelitian Danau Kelimutu

- 24 Mei 2021, 19:25 WIB
Danau Kelimutu Ende di NTT. Dikabarkan salah satu kawah danau Kelimutu ini mengalami masalah, yakni mengering atau surut beberapa meter.
Danau Kelimutu Ende di NTT. Dikabarkan salah satu kawah danau Kelimutu ini mengalami masalah, yakni mengering atau surut beberapa meter. /Kemnlhk.go.id/

FLORES TERKINI - Salah satu spot wisata andalan NTT yang terletak di Pulau Flores, tepatnya di Kabupaten Ende sedang mengalami sebuah fenomena alam yang meresahkan. Air di salah satu kawah dari 3 kawah danau tiga warna ini dilaporkan surut.

Melihat fenomena ini, Perkumpulan Pelaku Pariwisata Moni- Kelimutu  (P3MK) mengaku resah. Ketakutan yang mereka alami ini cukup beralasan. Bagaimana jika destinasi wisata yang sudah terkenal di seantero dunia ini tiba-tiba hilang? 

Dampak yang terjadi di kemudian hari tentunya sangat merugikan dunia pariwisata Kabupaten Ende khususnya dan tentu saja berpengaruh juga pada pariwisata NTT.

Baca Juga: Hugo Pareira Dorong Pemda Flores Timur untuk Menambah Tenaga Guru PPPK

Dengan kenyataan surutnya air di salah satu kawah tersebut, P3MK berinisiatif mendatangi DPRD Ende sekedar untuk berkonsultasi terkait fenomena alam ini.

Kedatangan mereka menemuni dewan ini merupakan aksi nyata mewakili keresahan publik yang paling tidak segera ada tindakan solutif atas fenomena yang terjadi ini. Kajian ilmiah mungkin salah satu solusi untuk memastikan penyebab surutnya air ini.

Dalam kunjungan ke DPRD tersebut, P3MK diketahui meminta DDPRD Ende dan pihak-pihak terkait untuk bisa memfasilitasi pihak-pihak yang berkompeten untuk memastikan akar masalah yang sedang terjadi ini.

Baca Juga: Anggota PSHT di Maumere Tewas Ditendang Pelatih, Begini Kronologinya

Pihak-pihak seperti Balai Taman Nasional Kelimutu (BTNK) selaku pengelola kawasan, Dinas Pariwisata Kabupaten Ende, Badan Vulkanolog diminta untuk bersama dengan DPRD Ende untuk memanggil PT SGI yang diketahui melakukan pengeboran panas bumi di desa Sokoria, tepat di kaki gunung Kelimutu.

Halaman:

Editor: Eto Kwuta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x