Golkar Berbagi Kasih di Desa Waimana I, Kades Yosep Duli Leton: Semoga Golkar Memenuhi Harapan Banyak Orang

- 27 Juni 2021, 13:32 WIB
Kegiatan berbagai kasih Partai Golkar di Desa Waimana I, Flotim, NTT.
Kegiatan berbagai kasih Partai Golkar di Desa Waimana I, Flotim, NTT. /Istimewa/FLORES TERKINI./

FLORES TERKINI - Partai Golongan Karya (Golkar) dari pusat hingga ke pelosok desa tengah bersinergi membantu Pemerintah dalam Program Penanganan dan Pencegahan Covid-19, serta mendukung upaya perbaikan ekonomi selama masa pandemi Covid-19.

Aksi ini terprogram secara rutin dan dilaksanakan sejak bulan Maret tahun 2020 dan terus berjalan hingga saat ini.

Bantuan yang diberikan berupa alat kesehatan, Alat Pelindung Diri (APD), bantuan dukungan usaha UNKM, bantuan sembako serta obat-obatan.

Baca Juga: Prediksi  dan Link Live Streaming Gratis Belgia vs Portugal Senin 28 Juni 2021: Big Match Bertabur Bintang

Kali ini, Sabtu, 26 Juni 2021,Golkar hadir melancarkan aksi yang sama di Desa Waimana 1, Kecamatan Ile Mandiri, Kabupaten Flores Timur (Flotim), NTT.

Hadir pada kesempatan itu, Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Flotim Yoseph Sani Betan, aparatur desa, Ketua dan Pengurus Partai Golkar Kecamatan Ile Mandiri Din Doren dan Yani Hurint serta pengurus Partai Golkar Desa Waimana Eli Piran.

Kehadiran mereka tetap memperhatikan prokes dan waktu pembagian sembako juga dibatasi tak terlalu lama.

Baca Juga: Denmark Bantai Wales 4-0, Italia Menang Melalui Dua Pemain Pengganti

Sebanyak 50 Kepala Keluarga (KK) yang direkomendasi oleh Kepala Desa untuk menerima bantuan sembako tersebut.

"Semua Ini murni panggilan kemanusian untuk berbagi dan tentu juga menjadi tugas dan fungsi partai politik. Partai politik hadir juga di dalam kiris persoalan kemanusian, bukan saja hadir di event-event Politik," kata Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Flotim, Yoseph Sani Betan kepada media, Minggu, 27 Juni 2021.

Halaman:

Editor: Hani Hago


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah