4 Warga di NTT Meninggal Dunia Gegara Angin Puting Beliung, Sejumlah Rumah Rusak Parah

- 29 April 2023, 11:00 WIB
Ilustrasi angin puting beliung di NTT.
Ilustrasi angin puting beliung di NTT. /Pixabay

Selain empat orang meninggal dunia, terdapat juga dua warga yang mengalami patah tulang dan satu sedang dalam kondisi kritis akibat tertimpa material bahan bangunan.

"Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) BPBD Provinsi NTT mencatat sebanyak 25 unit rumah warga rusak akibat angin puting beliung," beber Ambrosius.

Ambrosius kembali memaparkan bahwa BPBD Kabupaten Sumba Barat Daya belum melaporokan secara rinci tingkat kerusakan rumah warga dan jumlah warga yang terdampak akibat bencana angin puting beliung tersebut.

Baca Juga: Al Ghazali dan El Rumi Resmi Masuk Gerindra, Prabowo: Partainya Anak Muda

Hal ini dikarenakan sejumlah petugas BPBD di Kabupaten Sumba Barat Daya sedang melakukan upaya penanganan darurat di lokasi bencana seperti evakuasi dan penilaian kebutuhan.

Sementara itu, pihak BPBD Provinsi NTT sudah berkoordinasi dengan Kepala Dinas Sosial Provinsi NTT guna memastikan dukungan logistik bagi warga terdampak dan juga santunan bagi korban meninggal dunia ke Kementerian Sosial (Kemensos) Republik Indonesia.

Ambrosius Kado juga meminta kepada semua warga masyarakat di NTT agar selalu waspada terhadap fenomena angin puting beliung yang mana dapat terjadi saat hujan sedang berlangsung.***

Halaman:

Editor: Max Werang

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah