VIRAL! Seorang Bocah SD di Bandung Hilang 3 Pekan, Diduga Diculik Kenalan di Medsos

19 Desember 2023, 17:46 WIB
Ilustrasi penculikan. /portalpekalongan.com/Shutterstock/

FLORESTERKINI.com – Beredar kabar yang kini tengah viral di media sosial tentang hilangnya seorang anak sekolah. Anak sekolah dimaksud kini tengah menempuh pendidikan dasar di salah satu sekolah di Bandung, Jawa Barat.

Siswi SD yang berusia 12 tahun tersebut sudah hilang selama tiga pekan sejak 28 November 2023.

Salah satu akun media sosial yang mengunggah kabar hilangnya siswi SD tersebut adalah Instagram @viralsekali.

Baca Juga: Honor KPPS Naik 100 Persen, Perekrutan Semakin Ketat dan Ada Santunan, Segini Nominalnya

"Siswi SD di Bandung Hilang 3 Pekan: Diduga Diculik Kenalannya di Medsos," tulis keterangan dalam unggahan tersebut seperti yang dikutip FLORESTERKINI.com, Selasa, 19 Desember 2023.

Saat ini pihak kepolisian melalui Satreskrim Polrestabes Bandung mulai melakukan penyelidikan dan mencari keberadaan siswi SD berusia 12 tahun tersebut.

Kasatreskrim Polrestabes Bandung, Kompol Agta Bhuwana, mengatakan bahwa laporan siswi kelas enam Sekolah Dasar (SD) yang hilang itu sudah diterima sejak 9 Desember 2023.

Baca Juga: Hadapi Libur Nataru, ASDP Cabang Kupang Tidak Siapkan Tambahan Kapal Baru

"Terkait anak hilang, berdasarkan SURAT KET TANDA LAPOR ORANG HILANG NO : B/SKTL/ 20 / XII / 2023 / SPKT / RESTABES BDG TGL 9 Des 2023, tim sudah melakukan pemeriksaan kepada orang tua korban," bebernya.

Menurutnya, pemeriksaan juga dilakukan terhadap seluruh saksi seperti teman dan guru sekolah korban.

"Selanjutnya tim akan melakukan pemeriksaan kepada seluruh saksi yang ada di sekolah pada hari ini, kami upayakan untuk melakukan pencarian secara intensif terhadap anak tersebut," katanya.

Baca Juga: 114 Personel Polisi Siap Amankan Perayaan Natal dan Tahun Baru di Kota Kupang

Sebelumnya, siswi kelas enam Sekolah Dasar (SD) bernama Kirana Julnian Putri Ardiani dilaporkan hilang oleh keluarganya sejak dua minggu terakhir.

Tita Farida, ibu kandung Kirana mengatakan, anaknya sudah dilaporkan hilang ke Polrestabes Bandung sejak 9 Desember 2023.

Mulanya, kata dia, Kirana, pamit berangkat ke sekolah pada 28 November 2023. Sejak saat itu, Kirana belum pulang ke rumah.

Baca Juga: Harga Sembako di Sikka Mulai Naik Jelang Natal dan Tahun Baru 2024, Berikut Daftar Harganya!

Menurutnya, pemeriksaan juga dilakukan terhadap seluruh saksi seperti teman dan guru sekolah korban.

"Selanjutnya tim akan melakukan pemeriksaan kepada seluruh saksi yang ada di sekolah pada hari ini, kami upayakan untuk melakukan pencarian secara intensif terhadap anak tersebut,"katanya.***

Editor: Ade Riberu

Tags

Terkini

Terpopuler