Gelar Sayembara Berhadiah, Penemu Pelaku Pelucutan Celana Ade Armando Bakal Diberi Rp50 Juta

- 20 April 2022, 16:18 WIB
Ade Armando sesaat sebelum dianiaya dan dilucuti celananya.
Ade Armando sesaat sebelum dianiaya dan dilucuti celananya. /PRMN/Amir Feisol

FLORES TERKINI - Kisah tentang Ade Armando semenjak dianiaya pada saat demonstrasi mahasiswa di Gedung DPR/MPR Republik Indonesia, Senin 11 April 2022, masih berlanjut. Pada saat itu, Ade Armando dianiaya hingga celananya pun dilucuti.

Untuk mengetahui siapa pelaku pelucutan celana Ade Armando, maka melalui kuasa hukumnya Muannas Alaidid, diinformasikan bahwa pihaknya akan membuat sayembara untuk masyarakat yang mengetahui keberadaan provokator dan pelaku pelucutan celana kliennya.

Muannas Alaidid menyatakan, sampai saat ini ada dua orang yang sedang terpantau gerak-geriknya sebagai provokator dan pelaku pelucutan celana Ade Armando itu.

Baca Juga: Profil Dirjen Kemendag Indrasari Wisnu Wardhana, Tersangka Kasus Mafia Minyak Goreng.

Adapun dua orang itu yakni emak-emak yang memprovokasi sehingga terjadi kerumunan dan pria berambut pirang memakai topi yang diduga sebagai pelaku pelucutan celana Ade Armando.

Adapun maksud dari dilakukannya sayembara tersebut yakni membutuhkan informasi yang lebih detail mengenai dua orang yang dimaksud.

Hal itu lantaran video yang beredar sebelumnya tidak menampilkan oknum pelaku pelucutan celana Ade Armando dengan jelas.

Baca Juga: Menpora Perketat Pengiriman Atlet ke Ajang Multi Event Internasional, Ada Tambahan Ukuran dan Kriteria

"Karena di video enggak terlalu jelas, mungkin ada masyarakat yang hadir di situ dan mengetahui orangnya," ujarnya di Jakarta Selatan, dikutip dari ANTARA, Selasa 19 April 2022.

Halaman:

Editor: Max Werang

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x