Renungan Harian Katolik Sabtu 20 Agustus 2022: Jadilah Saudara dan Layanilah Satu Sama Lain dengan Rendah Hati

- 19 Agustus 2022, 21:20 WIB
Renungan Harian Katolik Sabtu 20 Agustus 2022
Renungan Harian Katolik Sabtu 20 Agustus 2022 /Flores Terkini/Pixabay

Orang Farisi menyebut diri sebagai orang yang paling ketat dalam aturan-aturan agama Yahudi.

Mereka bahkan menganggap diri paling suci sehingga menduduki tempat-tempat suci dan terhormat.

Baca Juga: Ingin Mendulang Penghasilan dari Permainan? Berikut Kiat Menjadi Streamer Game yang Sukses

Untuk menunjukkan bahwa mereka suci, maka mereka mesti berlaku munafik. Yang penting dihormati dan dikagumi sebagai orang beragama paling suci.

Ahli-ahli Taurat menafsir sampai sekecil-kecilnya hukum Taurat namun tidak melaksanakannya, dan hanya memberi beban bagi banyak orang.

Yesus mewanti-wanti orang banyak dan para murid-Nya. Dia mendidik mereka berlaku sebagai saudara satu sama lain.

Baca Juga: Punya Gebetan Wanita Gemini? Simak Cara Meluluhkan Hati Mereka Berikut Ini: Dijamin Berhasil

Para murid dan orang banyak perlu belajar menjadi kudus dan hidup sesuai dengan ajaran iman yang benar, tidak menambah atau menguranginya.

Mereka melayani satu sama lain dan saling menghormati. Dengan berguru pada Guru yang satu, Yesus Kristus, kita membawa orang pada jalan iman yang benar.

Dengan bersatu pada Pemimpin yang satu, Yesus Kristus, kita mempersatukan dan mengantar orang kepada keselamatan.

Halaman:

Editor: Ancis Ama

Sumber: Group WhatsApp Alumni STFK Ledalero 86


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah