Gaji ASN di Sekda Flotim Dibayar Non Tunai Melalui Bank NTT, Ketua Komisi B DPRD: Hindari Kesan Monopoli!

- 22 Januari 2022, 16:59 WIB
Rofinus Baga Kabelen, Ketua Komisi B DPRD Flotim.
Rofinus Baga Kabelen, Ketua Komisi B DPRD Flotim. /Dok. Pribadi Rofinus Baga Kabelen

"Padahalnya, aneka regulasi terkait pemberlakuan pembayaran gaji non tunai melalui bank daerah itu telah lama terbit, baik berupa Inpres maupun Edaran Mendagri. Hindari kesan monopoli itu," tandas Ketua Komisi B, Rofinus Baga Kabelen.

Bagi jajaran Komisi B, pemberlakuan pembayaran gaji non tunai tersebut tidak membuat susah ASN dan bank lainnya di daerah tersebut.

Baca Juga: Sopir Truk Tronton di Balikpapan Ditetapkan sebagai Tersangka, Ini Ancaman Hukumannya!

Sementara itu Kepala BKD Flotim Cipto Keraf menjelaskan regulasi yang tidak dijalankan selama ini dan mengakui bahwa telah melahirkan sebuah formula baru yang diyakini tidak akan menyusahkan  warga ASN.

Hal senada disampaikan juga oleh Pejabat Sementara (Pjs.) Pimpinan Bank NTT Cabang Flotim Hari Yanto Johanes.

"Bersama Pinca Bank NTT Flotim, kami telah menyepakti realisasi gaji akan terjadi di setiap tanggal satu (setiap bulan). Nah, terhadap potongan pinjaman para ASN di bank lain akan diatur secara pribadi oleh para ASN sendiri," urai Kepala BKD Cipto Keraf.

Baca Juga: Menpan RB Keluarkan Moratorium Jabatan Fungsional PNS, Tenaga Honorer akan Dihentikan

Cipto Keraf menambahkan, hal itu tersebut telah ditegaskan melalui Surat Edaran Sekda Flotim.

Dia juga mengakui, memang benar dalam pertemuan pihaknya bersama pimpinan bank yang difasilitasi Sekda Flotim kemarin belum ada titik temu terkait pembayaran potongan pinjaman pada bank lain.

“Namun setelah pertemuan itu, Pinca Bank NTT Flotim Pak Hari, kepada kami menginformasikan kalau pihaknya telah membuat konsep solutif, yakni pihak kreditur (ASN) memberikan kuasa  kepadanya (kuasa Debet) untuk melakukan pembayaran potongan pinjaman mereka kepada bank-bank lain melalui sistem kerja sama antarbank," tambahnya.

Halaman:

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah