Promosi Sekolah, SMAK Syuradikara Gelar Festival Gawi Tingkat SMP se-Kabupaten Ende

- 27 April 2023, 15:04 WIB
SMAK Syuradikara Gelar Festival Gawi Tingkat SMP Sekabupaten Ende
SMAK Syuradikara Gelar Festival Gawi Tingkat SMP Sekabupaten Ende /Flores Terkini/

Manfaat Festival Gawi SMAK Syuradikara

Sejatinya, kegiatan-kegiatan semacam ini memiliki manfaat yang luar biasa bagi generasi muda. Selain mempopulerkan tarian tradisional, masih banyak manfaat positif lainnya yang bisa diambil, di antaranya:

Melestarikan budaya lokal

Mempopulerkan tarian tradisional dapat membantu melestarikan budaya lokal sekaligus mencegah hilangnya warisan budaya akibat arus modernisasi.

Baca Juga: Waduh! Dalam Sekejap Racun Mematikan Mengalir Dalam Darah Aldebaran: Ikatan Cinta 27 April 2023

Meningkatkan kesadaran budaya

Ajang Festival Gawi Syuradikara 2023 juga menjadi cara untuk memperkenalkan tarian tradisional dan meningkatkan kesadaran budaya dan mengenalkan nilai-nilai dan tradisi yang ada di dalamnya.

Mengembangkan kreativitas

Baca Juga: Project Wolf Hunting Siap Tayang Akhir April 2023, Begini Momen Saat Seo In Guk Jadi Anak Mafia yang Keji

Tarian tradisional memiliki pola gerak yang khas dan unik yang bisa menjadi sumber inspirasi bagi para peserta, seniman dan koreografer untuk mengembangkan kreativitas mereka.

Meningkatkan rasa kebersamaan

Menari bersama-sama dalam sebuah festival dapat meningkatkan rasa kebersamaan dan mempererat hubungan sosial antar anggota masyarakat pada umumnya dan para peserta festival pada khususnya.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 27 April 2023: Gagal Total Bikin Aldebaran Mati, Sekar dalam Bahaya Besar

Sebagai Ajang Promosi

Festival Gawi yang digelar oleh SMA Katolik Syuradikara, salah satu sekolah favorit di Flores, NTT ini juga merupakan ajang prmosi sekolah. Event ini diharapkan bisa menjadi daya tarik tersendiri bagi para siswa/i yang terlibat guna melanjutkan studinya di sekolah ini.

Akhir kata, bagi masyarakat umum yang berada di sekitar Kota Ende dan ingin menyaksikan secara langsung Festival Gawi ini, jangan sungkan untuk segera membanjiri lapangan voli/basket SMAK Syuradikara sore ini pukul 17.00 WITA.***

Halaman:

Editor: Ancis Ama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah