Wujudkan Pemilu Bermartabat, Bawaslu Sikka Gandeng MAFINDO dan AWAS Atasi Hoaks dan Ujaran Kebencian

- 2 November 2023, 17:20 WIB
Media Gathering antara Bawaslu Sikka dengan AWAS, MAFINDO, dan Kwarcab Pramuka terkait Pemilu 2024, Rabu (01/11/2023).
Media Gathering antara Bawaslu Sikka dengan AWAS, MAFINDO, dan Kwarcab Pramuka terkait Pemilu 2024, Rabu (01/11/2023). /Marsel Feka/FLORES TERKINI

FLORES TERKINI, Sikka – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Sikka, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), menggandeng sejumlah pihak untuk terlibat aktif dalam upaya mewujudkan pemilu yang bermartabat pada 14 Februari 2024 mendatang.

Para pihak dimaksud adalah Aliasi Wartawan Sikka (AWAS) dan Masyarakat Anti Fitnah Indonesia (MAFINDO) Cabang Maumere, juga Kwarcab Pramuka Sikka.

Adapun target utama yang bakal diperankan masing-masing pihak adalah bagaimana memerangi hoaks dan ujaran kebencian yang ditebarkan di seputar penyelenggaran Pemilu 2024, serta berbagai isu SARA yang berpotensi merusak setiap tahapan pesta demokrasi.

Baca Juga: Pembangunan Jalan Tol Balikpapan-IKN Kini 55 Persen, Jarak Tempuh Jadi Lebih Singkat Hanya 50 Menit

Sinergitas antara Bawaslu Sikka dengan AWAS, MAFINDO, dan Kwarcab Pramuka Sikka tersebut ‘dikukuhkan’ dalam giat Media Gathering di Hotel Anjo Maumere, Kelurahan Hewuli, Kecamatan Alok Barat, Kabupaten Sikka, NTT, pada Rabu, 1 November 2023.

Kegiatan tersebut secara resmi dibuka oleh Ketua Bawaslu Kabupaten Sikka Florida Idah Djuang, didampingi anggota Bawaslu Muhajir Latif dan Yohanes Ariksi, Koordinator Sekretariat Bawaslu Hasmina, dan Ketua Panitia Maria Pare.

Hadir juga dalam kegiatan itu di antaranya belasan jurnalis yang tergabung dalam AWAS, perwakilan Kwarcab Pramuka Kabupaten Sikka Sartika Musir Ace dan Irmawanty Syuaib, serta Koordinator MAFINDO Maumere Rini Kartika.

Baca Juga: Tim Medis Rumah Sakit Indonesia di Gaza Makin Kewalahan, Ambulance Bolak-balik Bawa Jenazah

Halaman:

Editor: Max Werang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah