Pedagang Pasar Induk Sidikalang, Sumatera Utara Dapat Bantuan Langsung Tunai Rp1,2 Juta dari Presiden Jokowi

- 3 Februari 2022, 21:24 WIB
Presiden Jokowi Membagikan BLT untuk Pedagang Pasar Induk Sidikalang, Sumatera Utara.
Presiden Jokowi Membagikan BLT untuk Pedagang Pasar Induk Sidikalang, Sumatera Utara. /Antara/HO-Biro Pers Sekretariat Presiden

"Bantuannya untuk tambah usaha. Girang sekali, baru kali ini selama seumur hidup saya. Terima kasih Bapak Presiden, sehat-sehat, panjang umur," kata Lisna dalam keterangan diterima di Jakarta, Kamis 3 Februari 2022.

Romayana Simbolon pedagang lainnya, juga mengaku senang dapat bertatap muka langsung dengan Presiden Jokowi.

Baca Juga: Hutan Mangrove Margomulyo, Salah Satu Kawasan Konservasi Hutan yang Dijadikan sebagai Tujuan Wisata

Menurut dia, selama 76 tahun Indonesia merdeka, baru kali ini Kabupaten Dairi dikunjungi Presiden.

"Senang sekali, (bantuan) buat modal biar bertambah usahanya. Terima kasih bisa kita langsung tatap muka sama dia (Presiden Jokowi, Red). Selama 76 tahun merdeka, baru ini tatap muka langsung sama (Presiden) Jokowi," kata dia.

Dalam kesempatan tersebut, Presiden Jokowi juga sempat membubuhkan tanda tangan pada sebuah lukisan hasil karya seniman di Kabupaten Dairi.

Baca Juga: Sedang Tayang Buku Harian Seorang Istri Kamis 3 Februari 2022: Dewa dan Nana Rindukan Keindahan Masa Lalu

Renaldi Siregar yang membawa lukisan tersebut mengaku gembira karena lukisan tersebut ditandatangani oleh Presiden.

Renaldi Siregar juga berharap agar seniman-seniman di Kabupaten Dairi mendapat perhatian dari pemerintah pusat maupun daerah.

Baca Juga: Jadwal Acara dan Live Streaming MNCTV 4 Februari 2022, Ada Kuraih Bintang 2 dan Kundo Age Of The Rampant

Halaman:

Editor: Ancis Ama

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah