HUT RI ke-78, Doris Rihi Ungkap Prioritas Pembangunan di Flores Timur: Dari Ruas Jalan hingga Penataan Kota

- 16 Agustus 2023, 13:29 WIB
Doris Rihi, Penjabat Bupati Flores Timur.
Doris Rihi, Penjabat Bupati Flores Timur. /Flores Terkini/victorynews.id

Kemudian terkait pengoperasian RS Adonara, ia mengatakan bahwa saat ini pihaknya sedang berproses menunggu rekomendasi dari Mendagri terkait penempatan tenaga ASN pada RS Adonara.

Baca Juga: Belasan Ribu Pemilih di Flores Timur Belum Kantongi e-KTP, Kadis Dukcapil Tempuh Langkah Strategis

“Langkah-langkah yang perlu pun tengah dilakukan guna melengkapi seluruh peralatan dan tenaga medis guna mendukung segera beroperasinya RS Adonara ini,” ujar Penjabat Bupati Flores Timur.

Sementara untuk RS Pratama Solor, Doris Rihi mengatakan bahwa hal itu kembali menjadi prioritas Kemenkes RI pada tahun mendatang. Untuk itu, ia mengaku pihaknya terus melakukan komunikasi yang aktif dengan pihak Kemenkes.

“Kehadiran kedua rumah sakit ini tentunya tetap menjadi perhatian kita bersama demi mendorong terwujudnya pendekatan pelayanan kesehatan kepada masyarakat,” harapnya.

Baca Juga: Rumah Sakit Pratama Adonara Tak Kunjung Dilaunching, ADPRD Flores Timur Sentil Kejanggalan Ihwal Mutasi

Bidang Kebersihan dan Penataan Kota

Doris Rihi mengatakan, di bidang kebersihan dan penataan kota yang juga menjadi salah satu prioritas pembangunan di Flores Timur, pihaknya telah melakukan penyediaan sarana dan prasarana pengelolaan persampahan di TPA/TPST/SPA kabupaten/kota.

“Bila pada tahun sebelumnya Dinas Lingkungan Hidup telah melakukan pengadaan sarana dan prasarana pengelolaan sampah berupa dum truck kapasitas bak 5,6 m3 tipe Fuso sumber dana APBD II, maka pada Desember 2022 Pemda Flores Timur juga mendapat dukungan dari Bank NTT berupa bantuan 1 unit mobil dum truck tipe Canter FE 75 SHDX N dengan kapasitas bak 6 m3,” bebernya.

“Dan pada kesempatan berharga ini, Flores Timur kembali mendapat bantuan 1 unit mobil dum truck dari Bank BRI Larantuka untuk mendukung pemerintah dalam hal penanganan sampah di Kota Larantuka dan sekitarnya,” imbuhnya.

Halaman:

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah