Penjabat Gubernur NTT Ingatkan Para Bupati Siapkan Dana Pemilu dan Pilkada 2024, Ini Alasannya!

- 15 Oktober 2023, 18:55 WIB
Ketua KPU NTT Thomas Dohu saat beraudiensi dengan Penjabat Gubernur NTT Ayodhia G.L. Kalake.
Ketua KPU NTT Thomas Dohu saat beraudiensi dengan Penjabat Gubernur NTT Ayodhia G.L. Kalake. /Facebook KPU NTT

FLORES TERKINI – Penyelenggaraan Pemilu dan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024 menyisakan waktu beberapa bulan lagi. Perhelatan pesta demokrasi tersebut tentu saja membutuhkan biaya yang tidak sedikit.

Oleh karena itu, Penjabat Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) Ayodhia G.L Kalake mengingatkan para bupati dan walikota untuk menyiapkan anggaran untuk penyelenggaraan dua momen tersebut.

Ia menegaskan, persiapan pemilihan umum dan pemilihan kepala daerah yang dilakukan secara serentak pada 2024 harus didukung baik dari aspek penyiapan anggaran dan stabilitas penyelenggaraan.

Baca Juga: Sambut Pemilu 2024, KPU NTT Luncurkan Gerakan Ramah Disabilitas

Kata dia, besaran anggaran untuk Pemilu dan Pilkada serentak pada tahun 2024 adalah sebesar 40 persen dari alokasi anggaran yang telah disepakati dengan Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD).

"Pemerintah kabupaten/kota di NTT agar segera menyiapkan anggaran untuk mendukung kegiatan pemilu dan pilkada serentak pada 2024," kata Ayodhia Kalake dalam keterangan dari Biro Administrasi Pimpinan Setda Provinsi NTT, Sabtu, 14 Oktober 2023.

Menurut Ayodhia, sesuai dengan arahan pemerintah pusat bahwa pemerintah kabupaten/kota menyiapkan anggaran pilkada serentak sebesar 40 persen dari pagu anggaran yang telah disepakati antara pemerintah daerah bersama dengan KPU dan Bawaslu.

Baca Juga: Tim Seleksi Calon Anggota KPU Kabupaten-Kota di NTT Resmi Diumumkan, Berikut Daftar Namanya!

Halaman:

Editor: Ade Riberu

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah