Lanal Maumere Gelar Komsos Maritim Bersama Komponen Pemda Sikka

- 19 Oktober 2023, 20:53 WIB
Komsos antara Lanal Maumere dan Pemda Sikka, Kamis (18/10/2023).
Komsos antara Lanal Maumere dan Pemda Sikka, Kamis (18/10/2023). /Irma Rose/FLORES TERKINI

FLORES TERKINI, Sikka – Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Maumere menyelenggarakan komunikasi sosial (Komsos) maritim dengan komponen pemerintah Kabupaten Sikka, Kamis, 19 Oktober 2023.

Kegiatan tersebut dibuka oleh Komandan Lanal Maumere, Kolonel Laut (P) Ady Dharmawan, dilanjutkan dengan acara sosialisasi pemberdayaan wilayah pertahanan laut, sosialisasi bela negara, sosialisasi kamtibmas, dan sosialisasi sadar wisata.

Dalam sambutannya, Danlanal Maumere, Kolonel Laut (P) Ady Dharmawan, mengungkapkan bahwa kegiatan komosmar itu bertujuan mengoptimalkan silaturahmi, koordinasi, dan sinkronisasi dengan Pemda Sikka.

Baca Juga: BRI Maumere Beri Bantuan Pembangunan 2 Ruang di Polres Sikka, Bukti Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan

"Kegiatan ini bertujuan mewujudkan hubungan yang harmonis serta silaturahmi antara TNI AL dengan pemda agar senantiasa terjalin sebagai mitra pejuang untuk menjaga dan mempertahankan kedaulatan NKRI," ungkap Danlanal Maumere.

Kegiatan ini merupakan program dari Spotmar TNI Angkatan Laut yang dilaksanakan oleh Lanal Maumere diwilayah kerjanya, yang dihadiri perwakilan Forkopimda Kabupaten Sikka, perwakilan BUMN/BUMD, rektor universitas di Kabupaten Sikka, dan diikuti sekitar 70 peserta.

Kegiatan ini selaras dengan perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut dalam kutipan-kutipannya, yaitu ‘Jalin soliditas komponen dengan segenap komponen pertahanan dan keamanan negara menuju sinergitas dalam kesemestaan’.

Baca Juga: IR dan YLB Jadi Tahanan Kejari Sikka Selama 20 Hari, Diduga Gegara Korupsi hingga Negara Rugi Nyaris Rp2 M

Halaman:

Editor: Max Werang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah