Tambah Aset, KSP Kopdit Obor Mas Maumere Bakal Bangun Gedung Graha 5 Lantai

- 10 Maret 2024, 09:22 WIB
KSP Kopdit Obor Mas Maumere.
KSP Kopdit Obor Mas Maumere. /Dok. KSP Obor Mas

Baca Juga: TPDI NTT Sebut Kajari Pringsewu Diduga Sering Manipulasi Kasus Sejak Menjabat sebagai Kajari Ngada

Terkait audit Laporan Keuangan TB 2023 KSP Kopdit Obor Mas, Yanto Lering meyakini hasilnya akan semakin meningkatkan kepercayaan publik untuk memilih dan memutuskan bergabung di koperasi kredit itu. Adapun kegiatan audit itu mencakup juga pemeriksaan aset dan administrasi.

“Dengan adanya audit ini, kita sampaikan kepada publik, kepada anggota, supaya anggota ada rasa percaya kepada koperasi ini. Tujuan audit, pertama memastikan apakah tata kelola keuangan sudah sesuai aturan atau tidak,” tutur dia.

Yanto Lering menjelaskan, tata kelola keuangan dimaksud tentunya masih dalam konteks koperasi, yakni Standar Akuntansi Keuangan Entitas Tanpa Akuntabilitas (SAK ETAP).

Baca Juga: Resmi Jadi Danjen Kopassus, Begini Pesan Brigjen Djon Afriandi kepada Pasukannya

“Pada pemeriksaan tadi, disampaikan Obor Mas memiliki potensi yang luar biasa, punya anggota yang banyak, semua anggota punya usaha yang bagus, tolong ini dirawat, dibina dengan baik, agar jangan sampai macet,” tambah dia.

Di kesempatan yang sama, GM KSP Obor Mas juga tak lupa mengapresiasi kinerja karyawannya. Ia menilai, sejauh ini para karyawannya telah berhasil memelihara aset dan keanggotaan Koperasi Obor Mas Maumere.

“Kami bersyukur karyawan kami jujur semua, mereka kunjungi semua untuk memastikan saldo pinjaman yang tercatat di 31 Desember 2023, apakah sesuai di lapangan atau tidak, dan kalau ada tunggakan tetap kita kunjungi,” pungkasnya.***

Halaman:

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah